Resep Kue Sus Vla Coklat yang Rasanya Juara Banget, Dijamin Cocok Untuk Segala Suasana

- 4 Juni 2023, 16:38 WIB
Resep kue sus vla coklat dengan rasa yang enak banget
Resep kue sus vla coklat dengan rasa yang enak banget /YouTube Chalistaa Kitchen

BERITASUKOHARJO.com - Kue sus vla coklat memang termasuk salah satu kue yang cocok untuk segala suasana.

 

Dalam artikel ini terdapat resep kue sus vla coklat yang rasanya juara banget sehingga bisa membuat kamu ketagihan.

Kue sus vla coklat ini cara bikinnya praktis sehingga rekomendasi untuk kamu praktikkan di rumah.

Kue sus vla coklat ini pun jika disajikan untuk keluarga di rumah, tentu mereka bakal menyukainya karena rasanya juara banget.

Bila penasaran dengan resep kue sus vla coklat yang rasanya juara pun dijamin cocok untuk segala suasana, yuk intip resep lengkapnya!

Baca Juga: Cantik dan Lembut! Kue Sus Klasik Wajib Ada untuk Hajatan dan Cemilan di Rumah, Begini Cara Bikinnya

Sebagaimana yang dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Chalistaa Kitchen tentang resep kue sus ini.

Bahan:

100 gr mentega
200 ml air
1/4 sdt garam
1 sdm gula
125 gr tepung terigu
3 butir telur ukuran besar

Vla coklat:

250 ml susu cair
50 gr gula pasir
sejumput garam
1 sdm mentega
15 gr coklat bubuk
25 gr tepung maizena

Cara membuat:

 Baca Juga: Bukan Kue Sus! Ini Cuma Keripik Kentang yang Super Renyah Cuma Pakai 2 Bahan, Begini Cara Buatnya

1. Siapkan 25 gr tepung maizena dan 15 gr coklat bubuk. Kemudian, larutkan kedua bahan itu dengan air secukupnya dan aduk-aduk hingga tercampur rata dan larut.

Setelah campuran tepung maizena dan coklat bubuk sudah larut dan tercampur rata, sisihkan dulu.

2. Selanjutnya adalah siapkan panci yang telah berisi 250 ml susu cair coklat. Masukkan 50 gr gula pasir dan sejumput garam pada susu cair
coklat tersebut.

Lalu, aduk-aduk dan masak hingga susu coklatnya itu mendidih.

3. Setelah mendidih, masukkan larutan campuran tepung maizena dan coklat bubuk tadi. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan meletup-letup.

4. Jika vla coklat telah meletup-letup, masukkan 1 sendok makan margarin atau mentega dan aduk-aduk hingga margarin itu meleleh dan tercampur rata.

Setelah margarin meleleh dan tercampur rata dengan vla coklat, angkat dan sisihkan dulu dan jangan lupa vla coklatnya ditutup agar tidak kering.

5. Setelah itu, siapkan teflon yang telah panas dan masukkan 100 gr mentega atau margarin dan juga 200 ml air.

Panaskan hingga margarin meleleh dan airnya mendidih.

Baca Juga: Resep Kue Sus Buah Segar, Hasilnya Cantik dan Lezat, Cocok Untuk Ide Hampers Lebaran 2023

6. Kemudian, masukkan 1/4 sendok teh garam, 1 sendok makan gula pasir dan 125 gr tepung terigu.

Aduk-aduk adonan kue sus itu hingga tercampur rata dan mengental dan agak menggumpal.

7. Jika sudah seperti itu, matikan api dan masukkan 3 butir telur ukuran sedang dan aduk-aduk hingga adonan tepung itu tercampur rata dengan 3 butir telur dan hasil adonannya jadi lembut dan agak lengket.

Lalu, masukkan adonan kue sus itu ke dalam plastik segitiga dan kemudian masukkan juga spuit pada plastik segitiga yang satunya lagi.

8. Siapkan loyang oven yang telah dilapis kertas roti. Kemudian, semprotkan adonan kue sus itu di atas loyang oven hingga selesai.

Untuk ukurannya bisa disesuaikan dengan selera saja, ya. Lalu, panggang kue sus selama 30 menit.

Setelah matang, angkat kue sus dan dinginkan.

9. Setelah dingin, lubangi bawah kue sus dengan sumpit dan semprotkan vla coklat yang telah dimasukkan ke dalam plastik segitiga terlebih dahulu agar mudah.

Lakukan hingga kue sus berisi vla coklat semuanya. Jika sudah, sajikan kue sus vla coklat ini dengan secangkir teh. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Chalistaa Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x