Butuh Penghasilan Tambahan? Yuk Bikin Ide Jualan Muffin Coklat Seperti Ini! Promosikan Lewat Medsos!

- 2 Mei 2023, 08:00 WIB
Resep membuat muffin coklat untuk ide jualan
Resep membuat muffin coklat untuk ide jualan /Pixabay/Matthias Böckel

BERITASUKOHARJO.com – Banyak jalan atau cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan, salah satunya adalah membuat ide jualan.

Lalu, ide jualan seperti apa yang bisa kamu buat? Contohnya ide jualan cemilan manis seperti muffin coklat.

Untuk cara dan resep membuat muffin coklat ini sangat sederhana dan mudah, hasilnya enak dan manis, pokoknya cocok untuk ide jualan.

Jika kamu tertarik untuk membuat ide jualan cemilan seperti ini, terlebih dahulu simak dan catat resep serta cara membuat muffin coklat berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Mama Abdan.

Baca Juga: GRATIS! Catat Jadwal Konser NOAH hingga Pengajian Akbar Habib Syech di HUT ke-282 Kabupaten Wonogiri

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

200 gram tepung terigu
100 gram gula pasir
30 gram susu bubuk
35 gram maizena
3 gram soda kue
2 gram baking powder
30 gram coklat bubuk
1 sdt kopi bubuk
2 gram garam
Bahan cair:
2 butir telur
65 gram margarin cair
65 gram susu cair
65 ml air

70 gram coklat blok

Baca Juga: COBA YUK! Ini Resep dan Cara Buat Cemilan Ide Jualan Ekonomis Tapi Enak, Jual 5000an Bisa Untung Ratusan Ribu

Cara membuat muffin coklat:

1. Masukkan ke dalam sebuah wadah 1 sdt bubuk kopi dan 100 gram gula pasir.

2. Tambahkan sambil diayak bahan-bahan lainnya yaitu 30 gram susu bubuk, 200 gram terigu, 30 gram bubuk coklat.

3. Masukkan juga 3 gram soda kue, 35 gram tepung maizena, 2 gram garam, dan 2 gram baking powder.

4. Setelah itu, tambahkan telur sebanyak dua butir, lalu aduk atau kocok lepas sampai semuanya merata.

5. Masukkan air dan 65 gram susu cair, kemudian aduk-aduk lagi sampai semuanya tercampur dengan rata.

6. Masukkan margarin cair sebanyak 65 gram, lalu aduk-aduk kembali hingga tercampur dengan merata.

7. Kembali pada adonan tepung tadi, aduk-aduk kembali adonan tepung, kemudian buat lubang di bagian tengahnya.

Baca Juga: TENANG! Kehabisan Modal Usaha Usai Lebaran, Tanpa NIB, KUR BRI Rp10 Juta Bisa Cair dengan Surat Keterangan RT

8. Tuangkan adonan basah tadi secara bertahap, lalu aduk-aduk semua adonan sampai tercampur dengan merata.

9. Setelah itu, tambahkan potongan coklat blok, kemudian aduk-aduk sampai tercampur rata.

10. Ambil paper cup, lalu masukkan adonan muffin coklat hingga ¾ bagian saja, tambahkan taburan chocochips.

11. Lakukan hal yang sama sampai adonan muffin coklat habis, lalu sisihkan dan panaskan oven.

12. Masukkan adonan dan panggang di dalam oven selama 25 menit menggunakan suhu 180 derajat hingga matang.

13. Setelah itu, angkat dan dinginkan muffin coklat, kemudian kemas dengan plastik dan siap dijual.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah