IDE JUALAN TERBARU! Risol Simpel dari Olahan Bihun dan Kulit Lumpia, Rasanya Tak Kalah Enak dan Gurih

- 27 April 2023, 18:00 WIB
Resep risol bihun dari kulit lumpia, ide jualan simpel enak dan gurih
Resep risol bihun dari kulit lumpia, ide jualan simpel enak dan gurih /YouTube fluffy kasih

BERITASUKOHARJO.com - Setelah Ramadhan usai, kamu bisa mencoba ide jualan terbaru dari olahan bihun dan kulit lumpia. Resepnya simpel tapi hasilnya super enak dan gurih, bakal terjual laris manis.

Baca artikel resep risol simpel ini dari awal sampai akhir. Jenis ide jualan terbaru yang cara membuatnya cepat dan modalnya hemat. Olahan bihun dan kulit lumpia yang bisa dibuat siapa saja.

Resep risol yang gurih dan enak ini memang simpel karena isinya memang hanya bihun yang dibumbui. Akan tetapi, banyak orang tetap akan datang untuk membelinya karena memang beda rasanya dari yang lain.

Berikut adalah resep ide jualan risol dari bahan bihun dan kulit lumpia, kamu bisa menjualnya dengan cara pre order atau mangkal di depan sekolah. Makannya bersama cabe rawit atau saus sambal, sesuaikan saja.

Baca Juga: 3 Jenis KUR BSI 2023, Simak Penjelasan Lengkap dengan Cara dan Syarat Pengajuannya!

BeritaSukoharjo.com sudah menyadur semua bahan dan cara pembuatan risol dari kanal YouTube fluffy kasih. Simak selengkapnya!

Bahan-bahan:

15 lembar kulit lumpia

120 gram bihun/soun

1 sdt kaldu sapi bubuk

Garam secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Baca Juga: MODAL 6 KOTAK TAHU! Resep Sederhana tapi Istimewa Nikmatnya, Cocok Disantap Usai Makan Berat saat Lebaran!

Tepung terigu dilarutkan dengan sedikit air untuk merekatkan kulit lumpia

Cara membuat:

1. Siapkan bahan-bahan, lalu rebus air secukupnya di dalam sebuah panci. Jika air sudah mendidih, masukkan 120 gram bihun/soun ke dalam panci, rebus sampai matang.

2. Jika bihun/soun sudah matang, angkat dan tiriskan. Matikan api. Sisihkan terlebih dahulu. Pindahkan ke sebuah mangkok dan potong-potong menjadi ukuran kecil dengan gunting.

3. Tambahkan sedikit minyak goreng dan aduk-aduk rata bihunnya. Kemudian, masukkan bumbu-bumbu simpel yakni satu sendok teh kaldu sapi bubuk dan garam secukupnya. Aduk rata.

Baca Juga: FRESH DAN AKTIF! Kode Redeem Honkai Star Rail 27 April 2023, Dapatkan Item Super Menarik

4. Masukkan tepung terigu secukupnya ke dalam mangkok kecil. Tuangkan sedikit air dan aduk-aduk sampai rata.

5. Ambil satu lembar kulit lumpia, beri bihun secukupnya di atasnya lalu gulung kulitnya. Oles adonan perekat dan rekatkan ujung kulit lumpianya. Pindahkan adonan yang sudah jadi ke nampan.

6. Ulangi proses yang sama hingga adonan bihunnya habis. Untuk resep ini menghasilkan 15 buah risol isi bihun.

7. Panaskan minyak goreng agak banyak di dalam wajan dengan api sedang. Masukkan adonan risol ke dalam minyak panas. Goreng hingga matang.

Baca Juga: Bosan Olahan Daging dan Bersantan di Momen Lebaran 2023? Masaklah Terong Begini, Ekonomis Bikin Kalap Makan!

8. Jangan lupa untuk adonan risol dibolak-balik agar matangnya bisa merata. Kalau sudah berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan. Lanjut goreng adonan lainnya hingga selesai.

9. Jika sudah matang, kamu bisa menaruhnya di atas piring saji. Sajikan bersama cabe rawit hijau, pasti akan membuat soremu menyenangkan memakan perpaduan keduanya.

Apabila ingin menjadikan risol ini sebagai ide jualan, kamu bisa mengemasnya dengan wadah plastik mika atau paper box. Pasti akan sangat laris manis terjual. Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x