Cara Membuat Ayam Crispy Super Praktis, Renyah di Luar, Empuk di Dalam, Pas untuk Menu Buka Puasa

- 11 April 2023, 13:40 WIB
Cara membuat ayam crispy
Cara membuat ayam crispy /Instagram.com/@mattan_chai/

Mau tahu bagaimana cara membuat ayam crispy yang praktis? Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari Instagram @mattan_chai, berikut bahan dan cara membuat yang bisa kamu praktikkan di rumah.

Baca Juga: Ide Jualan Terlaris Paling Diburu Anak SD, Ayam Crispy Mini Super Renyah, Untung Jual 1000an di Kantin Sekolah

Bahan-Bahan yang Diperlukan:

1 potong ayam bagian dada atau paha
Tepung terigu
Garam
1 bungkus tepung roti bulir
3 sendok makan tepung serbaguna
Air dingin

Bahan Bumbu Marinasi

Secukupnya garam
Bubuk merica
Bubuk pala
Bubuk cabai
1 sendok teh gula pasir
1 sendok teh bubuk bawang putih
1 sendok teh penyedap sayur
3 buah bawang putih geprek
50 ml fresh milk

Cara Membuat Ayam Crispy:

1. Langkah pertama yang harus dilakukan sebelum membuat ayam crispy adalah iris tipis-tipis bagian ayam lalu marinasi selama 1 jam atau semalaman agar semua bumbu benar-benar meresap.

2. Campur tepung serbaguna dengan air dingin untuk tingkat kekentalan bisa dikira-kira seperti adonan pelapis.

3. Ambil irisan ayam lalu celupkan ke dalam adonan pelapis lalu balur dengan tepung roti sampai rata.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah