WOW! Ini Cara Buat Roti Pisang Modal 250 Gram Tepung Terigu dan 5 Buah Pisang, Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023

- 8 April 2023, 09:05 WIB
Inilah cara buat roti pisang untuk ide jualan takjil Ramadhan 2023
Inilah cara buat roti pisang untuk ide jualan takjil Ramadhan 2023 /YouTube Dapur VJ

Berikut cara dan langkah-langkah membuat roti pisang:

1. Pertama, ambil wadah dan masukkan tepung terigu protein tinggi sebanyak 250 gram dan susu bubuk sebanyak 15 gram.

2. Masukkan juga 4 gram ragi instan dan 50 gram gula pasir, lalu mixer semuanya sampai tercampur dengan merata.

3. Tuangkan air dingin sebanyak 50 gram dan 50 gram susu cair dingin, lalu masukkan 1 butir telur, kemudian mixer kembali sampai setengah kalis.

4. Setelah itu, masukkan 4 gram garam dan 40 gram margarin, lalu mixer lagi adonannya sampai menjadi kalis serta elastis teksturnya.

5. Setelah kalis, lalu matikan mixer, kemudian bulatkan adonan rotinya dan letakkan di atas alas.

6. Setelah itu, bagi adonan roti menjadi beberapa bagian, lalu kempiskan dan bulatkan lagi, lakukan hal yang sama sampai selesai.

7. Diamkan adonan roti selama 15 menit, jangan lupa tutup adonannya dengan kain yang bersih.

8. Siapkan 5 buah pisang, lalu belah dua, sisihkan dan siap untuk diolah.

Baca Juga: TANPA OVEN! Yuk Coba Buat Choco Cheese Puding Dessert Box Untuk Menu Buka Puasa

Halaman:

Editor: Anggita Kusmadewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x