6 Langkah Membuat Kari Daging Sapi Super Simple dan Anti Ribet untuk Menu Lebaran 2023

- 1 April 2023, 01:50 WIB
Resep kari daging sapi super simple untuk menu Lebaran 2023
Resep kari daging sapi super simple untuk menu Lebaran 2023 /Instagram @moumasak

BERITASUKOHARJO.com – Saat memasak untuk menu Lebaran 2023 pastinya kamu ingin membuat makanan yang super simple dan anti ribet.

 

Kamu bisa simak resep kari daging sapi di sini hanya dengan melakukan enam langkah super simple untuk dijadikan menu Lebaran 2023.

Tentunya jika kamu membuat kari daging sapi untuk menu Lebaran 2023 menggunakan resep ini tak perlu waktu lama untuk memasaknya, sudah jadi hidangan lezat yang bisa dinikmati dengan nasi hangat maupun lontong sesuai selera.

Adapun resep super simple dan anti ribet dalam membuat kari daging sapi ini telah dirangkum BeritaSukoharjo.com melalui akun Instagram @moumasak yang bisa kamu jadikan menu Lebaran 2023 dengan cara sebagai berikut.

Baca Juga: Stop Beli Diluar! Buat Sendiri di Rumah Lebih Enak dan Praktis, Berikut Resep Pempek Lenjer Anti Gagal

 

Bahan untuk Membuat Kari Daging Sapi:

 

- 500 gr daging sapi

- 1 ruas lengkuas, geprek

- 1 ruas jahe, geprek

- 2 batang serai, geprek

- 2 lembar daun salam

- 1 sdm garam

- 1 sdm gula pasir

- 1/2 sdt lada bubuk

- 1/2 sdt vetsin

- 850 ml santan

- 600 ml air

Baca Juga: Sedap Tak Terkira! Resep Menu Sahur Praktis Iga Sapi Kuah Cabai Utuh, Lezatnya Sampai Kebawa Mimpi

 

Bahan Bumbu Halus untuk Membuat Kari Daging Sapi:

 

- 8 siung bawang merah, potong-potong sebelum dihaluskan

- 4 siung bawang putih, potong-potong sebelum dihaluskan

- 4 buah cabai merah (sesuai selera), potong-potong sebelum dihaluskan

- 4 butir kemiri, sangrai

- 1/2 sdt ketumbar bubuk

- 1 ruas kunyit, geprek sebelum dihaluskan

Baca Juga: Simpan Resep Ini Buat Buka Puasa Esok Hari! Bikin Indomie Goreng Fire Chicken Mozzarella Saus Richeese, yuk!

 

Cara Membuat Kari Daging Sapi:

 

1.Langkah pertama membuat kari daging sapi dengan cara menghaluskan semua bumbu halus dengan cara diiris terlebih dahulu, kemudian blender/ulek.

2.Panaskan minyak, lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan untuk membuat kari daging sapi, lalu masukkan lengkuas, jahe, serai, dan daun salam, kemudian tumis sampai wangi, lalu sisihkan.

3.Didihkan air, jika sudah mendidih, masukkan daging sapi dan tunggu sampai daging empuk.

4.Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam daging yang sudah empuk, lalu tambahkan garam, gula pasir, lada bubuk, vetsin, dan santan, kemudian aduk rata dan masak kari daging sapi sampai mendidih.

Baca Juga: Cemilan Buka Puasa Sejuta Umat, Cilok Bumbu Kacang, Dijamin Gak Kalah Enak dari Abang-Abang

5.Tes dan koreksi rasa kari daging sapi, jika sudah pas, matikan api dan tuang pada mangkuk saji.

6.Kini kari daging sapi sudah siap dihidangkan dengan nasi hangat atau lontong dan kerupuk favorit untuk menu Lebaran 2023.

 

Itulah resep super simple membuat kari daging sapi dengan cara yang anti ribet untuk dijadikan menu Lebaran 2023.

Selamat mencoba!***

 

Editor: Rihan Afifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x