Menu Sahur Paling Praktis, Begini Cara Buat Tumis Telur Sosis 10 Menit Langsung Jadi

- 28 Maret 2023, 09:13 WIB
Tumis telur sosis yang cocok untuk menu sahur paling simpel
Tumis telur sosis yang cocok untuk menu sahur paling simpel /YouTube tri pujis/

 

BERITASUKOHARJO.com - Menyiapkan menu sahur terkadang bikin malas dan bingung, namun dengan sajian tumis telur sosis Anda dapat memasaknya hanya dalam waktu 10 menit.

 

Menjadi menu sahur paling praktis, tumis telur sosis ini hanya butuh 2 bahan utama yang sesuai dengan namanya.

 

Sangat cocok disantap bersama nasi putih hangat, tumis telur sosis ini menjadi andalan menu sahur paling praktis oleh para ibu-ibu rumah tangga.

Baca Juga: Resep Menu Sahur dari Olahan Tempe, Telur dan Tauge yang Enak dan Praktis, Bisa Nambah Nasi Terus

Selain itu, sebetulnya Anda dapat menambahkan suwiran ayam ataupun wortel sebagai pelengkap tumis telur sosis supaya menu sahur tersebut jadi makin lezat dan sehat.

 

Bila ingin membuat tumis telur sosis sebagai menu sahur paling praktis, yuk ikuti langkah-langkah dari resep yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com lewat kanal YouTube tri pujis.

 

Bahan Membuat Tumis Telur Sosis:

 

5 buah sosis ayam

3 butir telur ayam

6 buah cabai hijau besar

3 buah cabai rawit merah

2 siung bawang putih

3 butir bawang merah

½ siung bawang bombay 

1 sendok teh gula pasir

¼ sendok teh garam

¼ sendok teh lada bubuk

1 sendok makan Saori saus tiram

1 sendok makan kecap manis

150 ml air putih matang

 

Cara Membuat Tumis Telur Sosis:

 

1.Siapkan wajan bersih untuk memasak lalu tuangkan sedikit minyak goreng, kemudian masukkan ½  siung bawang bombay yang telah dipotong-potong.

Baca Juga: Lauk Sahur Tersimpel, Resep Sapo Tahu Sayur Dijamin Bikin Anda Boros Nasi

  1. Kemudian masukkan juga 2 siung bawang putih dan 3 butir bawang merah yang telah dikupas, dicuci bersih, serta diiris tipis-tipis.

 

  1. Setelah itu masukkanlah 6 buah cabai hijau besar serta 3 buah cabai rawit merah yang telah dicuci bersih dan diiris serong.

 

  1. Tumis semua bahan yang telah masuk supaya bau langunya tidak tercium lagi, kemudian masukkan 5 buah sosis yang sudah dipotong-potong.

 

  1. Kemudian masukkan 3 butir telur ayam yang telah digoreng dan diorak arik sebelumnya, lalu aduk tumis telur sosis tersebut hingga tercampur rata.

 

  1. Selanjutnya masukkan 1 sendok teh gula pasir untuk menyeimbangkan rasa tumis telur sosis, lalu tambahkan dengan ¼ sendok teh garam.

 

  1. Setelah itu masukkan ¼ sendok teh lada bubuk serta tambahkan juga dengan 1 sendok makan Saori saus tiram, aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: Menu Sahur Makin Spesial dengan Ayam Goreng Kecap Manis, Bahan Ekonomis Cara Praktis Pasti Ketagihan

  1. Kemudian masukkan 1 sendok makan kecap manis lalu tuangkan 150 ml air putih matang, aduk kembali.

 

  1. Jika sudah matang, angkat tumis telur sosis lalu letakkan diatas piring untuk siap disajikan sebagai menu sahur.***





Editor: Ananda Nuraini

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x