Sulap Alpukat dan Kelapa Muda Jadi Puding Paling Segar dan Lezat untuk Takjil Buka Puasa

- 23 Maret 2023, 15:54 WIB
Puding segar lezat dari alpukat dan kelapa muda untuk takjil buka puasa
Puding segar lezat dari alpukat dan kelapa muda untuk takjil buka puasa /Instagram @linasutiono

BERITASUKOHARJO.com - Anda hanya punya alpukat dan kelapa muda? Jika iya, cobain, deh jadikan puding paling segar dan lezat untuk disajikan sebagai takjil buka puasa, dijamin jadi favorit keluarga.

Bahan alpukat dan kelapa muda tak hanya bisa dijadikan campuran berbagai aneka es seperti es teler, tapi alpukat dan kelapa muda bisa dipadukan sebagai topping atau pelengkap dari puding.

Cara membuat puding alpukat kelapa muda ternyata sangatlah mudah Anda hanya perlu beberapa bahan puding, kemudian gula merah sebagai lapisan paling atas dari puding, dijamin segar dan lezat jika dijadikan takjil buka puasa.

Olahan puding ini memiliki tekstur yang sangat kenyal, apalagi dipadu dengan alpukat menambah rasanya semakin lezat, ditambah dengan rasa kelapa muda yang sangat segar, sehingga pesonanya tidak bisa ditolak jika dijadikan takjil buka puasa.

Baca Juga: Ide Takjil untuk Berbuka Puasa Kanom Piak Poon Dessert Khas Thailand yang Lembut dan Legit

Berikut ini, Beritasukoharjo.com telah merangkum resep puding yang menggunakan bahan alpukat dan kelapa muda sebagai bahan pelengkap dari akun Instagram @linasutiono.

Bahan-Bahan

Bahan lapis 1:

- 1 bh agar-agar putih

- 650 ml santan

- 85 gr gula pasir

- 2 lembar daun pandan, sobek-sobek

- 1 sdt tepung maizena

- 1/2 sdt garam

- 1 1/2 bh alpukat, potong-potong

Baca Juga: Buka Puasa Pakai Menu Apa Hari Ini? Kalau Belum Ada Ide, Buat Bubur Sumsum Lembut yuk? Intip Resepnya!

Bahan lapis 2:

- 1/2 bungkus agar-agar putih

- 350 ml air

- 100 gr gula merah

- 1 lembar daun pandan

- Kelapa muda secukupnya

Baca Juga: Resep Sayur Godog Labu Siam, Menu Buka Puasa dan Sahur Paling Nikmat Rasanya, Bikin Ketagihan Wajib Coba!

Cara Membuat:

1. Adapun langkah pertama cara membuat puding yaitu siapkan panci, campurkan bahan lapisan 1 mulai dari agar-agar putih, santan, gula pasir, daun pandan, tepung maizena, dan garam.

2. Aduk-aduk semuanya sampai rata, kemudian masukkan potongan alpukat, aduk kembali sampai rata.

3. Siapkan cetakan puding terlebih dahulu, kemudian tuang perlahan bahan lapisan pertama tadi ke dalam cetakan, kemudian sisihkan.

Baca Juga: 7 Ide Tumisan Lauk Buka Puasa, Lengkap Resep dan Cara Pembuatannya, Simpel, Sederhana tapi Nikmat

4. Kemudian siapkan panci lagi untuk lapisan puding yang kedua masukkan bahan lapis yang kedua mulai dari agar-agar putih, air, gula merah yang sudah disisir, daun pandan aduk semuanya sampai rata.

5. Setelah semuanya rata masak sampai mendidih, kemudian masukkan irisan kelapa muda, aduk kembali hingga rata.

6. Lalu tuangkan perlahan di atas lapisan yang pertama tadi, lakukan secara perlahan supaya puding yang dibawa tidak ambles sampai adonan habis.

Baca Juga: Menu Buka Puasa dan Sahur, Lezat dan Segar Kuahnya, Bikin Keluarga Habiskan Nasi Sebakul, Simak Resep Ini!

7. Tunggu hingga set dan dingin lalu masukkan ke dalam kulkas supaya hasil puding nanti lebih segar dan lezat.

8. Anda bisa menyajikan puding alpukat dan kelapa muda ke dalam wadah per cup, dan bisa dijadikan ide jualan takjil buka puasa.

9. Hidangkan puding alpukat dan kelapa muda selagi dingin makin segar dan lezat, cocok untuk disantap untuk takjil buka puasa.

Baca Juga: Daripada Keliling dan Mengantri Lama untuk Membeli Takjil, Lebih baik buat Resep Kolak Pisang ini di Rumah

Selamat mencoba.***

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x