5 Resep Takjil Minuman Buka Puasa Simple, Rasa Manis dan Segar Terbaik untuk Melepas Dahaga

- 20 Maret 2023, 12:27 WIB
Ilustrasi resep takjil minuman buka puasa simple
Ilustrasi resep takjil minuman buka puasa simple /Pexels.com

BERITASUKOHARJO.com – Berikut ini 5 resep takjil minuman buka puasa simple. Jika Anda masih bingung mencari ide untuk buka puasa, maka artikel ini bisa banget menjadi jawaban kebingungan Anda.

Kalau berbicara soal buka puasa memang takjil itu adalah hal yang tidak bisa dianggap biasa saja karena berbuka tanpa makanan atau minuman manis rasanya memang ada yang kurang.

Apalagi setelah menahan lapar dan haus seharian pasti sangat ingin sekali buka puasa dengan sesuatu yang manis dan bikin segar. Oleh karena itu artikel ini membagikan resep takjil minuman simple yang dijamin akan disukai oleh Anda dan keluarga.

Bagian terbaiknya resep takjil minuman buka puasa simple ini bervariasi sekali dan bahkan ada yang pasti langsung menarik perhatian Anda karena terdengar baru dan tidak biasa dari pelepas dahaga pada umumnya.

Baca Juga: Resep Kue Kacang Renyah, Gurih, dan Enak, Dijamin Anti Hancur! Cocok untuk Isian Toples Lebaran dan Ide Bisnis

Berikut BeritaSukoharjo.com bagikan 5 resep takjil minuman buka puasa simple yang dijamin terbaik banget untuk melepas dahaga Anda dan sudah dirangkum dari berbagai sumber.

1. Resep Blue Ocean

Bahan-Bahan:

- Sirup rasa jeruk (bisa mangga atau sesuai selera)
- Minuman bersoda warna biru
- Secukupnya selasih, rendam air panas
- Es batu yg banyak

Cara Membuat:

1. Langkah pertama adalah siapkan gelas dan tuangkan sirup rasa jeruk ¼ gelas saja.

2. Lanjut dengan memasukkan es batu sampai gelasnya penuh.

3. Tambahkan selasih yang sudah direndam air panas dan lanjut dengan menuangkan minuman bersoda warna biru secara perlahan.

4. Sekarang blue ocean sudah siap untuk dinikmati.

Baca Juga: Praktis Tanpa Ribet! Bikin Siomay Bandung dengan Bahan Ekonomis, Cocok Buat Ide Jualan Takjil Buka Puasa

2. Resep Es Merah Delima

Bahan-Bahan:

- 1 buah bengkoang ukuran besar (250 gr)
- 5 sdm gula pasir
- 1 sdm pewarna makanan warna merah
- Tepung tapioka/sagu
- Air es

Bahan Santan:

- 200 ml santan instan
- 100 ml air
- Daun pandan simpul pita
- 8 sdm gula pasir
- ¼ sdt garam

Bahan Gula:

- 300 ml air
- 100 gr sdm gula pasir

Cara Membuat:

1. Kupas kulit 1 buah bengkoang dan lanjut dengan memotog dadu serta cuci bersih, sisihkan.

2. Didihkan air lalu masukkan 5 sdm gula pasir, aduk merata dan masukkan potongan bengkoang lalu rebus selama 10 menit sampai manisnya meresap ke buah.

3. Setelah itu, matikan api kompor dan masukkan 1 sdm pewarna makanan warna merah, aduk merata lalu diamkan selama 30 menit dan tiriskan jika sudah. Lalu baluri dengan tepung tapioka sampai merata.

4. Sekarang rebus kembali air sisa rebusan bengkoang dan jika sudah mendidih, masukkan lagi bengkoang yang sudah dibaluri dan angkat jika sudah mengambang.

5. Selanjutnya masukkan ke dalam air es agar tidak lengket.

6. Lanjut dengan memasak semua bahan santan sampai mendidih lalu angkat. Lakukan hal yang sama dengan memasak semua bahan gula sampai mendidih lalu angkat jika sudah.

7. Selanjutnya tinggal campurkan merah delima dengan es batu lalu tuangkan santan dan gula secukupnya.

Baca Juga: Resep Kue Kering Milo Cookies, Ide Jualan dan Isian Toples Lebaran, Simpel, Unik, dan Anti Ribet, Rasanya Enak

3. Resep Pink Lava

Bahan-Bahan:

- 600 ml air matang
- 1 sachet santan instan (65 ml)
- 8 sdm sirup cocopandan (takaran sesuai selera)
- 8 sdm susu kental manis
- Secukupnya es batu

Cara Membuat:

1. Pertama campurkan 1 sachet santan instan dan secukupnya ari lalu masak pakai api kecil sambil diaduk terus dan pastikan jangan pecah. Setelah mendidih, angkat.

2. Bila santan sudah dingin, tuangkan ke dalam wadah.

3. Lanjut dengan menambahkan 8 sdm sirup cocopandan (sesuai selera takarannya), 8 sdm susu kental manis, dan es batu, aduk merata.

4. Sekarang pink lava bisa jadi takjil minuman buka puasa di rumah.

Baca Juga: Resep Kue Putu Ayu Anti Gagal, Enak dan Lembut Jadi Satu, Buat Ide Jualan Takjil Murah Bisa Banget

4. Resep Buko Pandan

Bahan-Bahan:

- 2 kaleng susu evaporasi
- 150 ml kental manis
- 1 buah daging kelapa muda serut
- 100 gr sagu mutiara
- ½ sdt pasta pandan
- 2 sdm biji selasih (direndam di air panas)
- Nata de coco
- 50 gr keju parut
- Es secukupnya
- Jelly pandan

Bahan Jeli Pandan:

- 1 bungkus Nutrijel plain
- 500 ml air kelapa (bisa pakai Nutrijel kelapa)
- 3-5 lembar daun pandan
- 5 sdm gula pasir
- 1 sdm pasta pandan

Cara Membuat:

1. Pertama buat jeli pandan dulu dengan memasak 500 ml air kelapa dengan 3-5 lembar daun pandan sampai mendidih serta gunakan api kecil.

2. Matikan api kompor dan masukkan 1 bungkus Nutrijell plain, 5 sdm gula pasir, dan 1 sdm pasta pandan, aduk merata.

3. Diamkan sampai mengeras dan setelah itu potong jadi bentuk dadu.

4. Lanjut membuat buko pandan dengan memasukkan jeli yang sudah dipotong dadu ke wadah agak besar dan masukkan juga daging kelapa muda serut.

5. Tambahkan 100 gr sagu mutiara (sudah direbus), 2 sdm biji selasih, nata de coco, susu evaporasi, ½ sdt pasta pandan, dan secukupnya susu kental manis, aduk merata.

6. Tambahkan es batu dan beri sedikit keju parut dan buko pandan siap jadi takjil minuman buka puasa. 

Baca Juga: 1 Bungkus Mie Instan Murah Jadi 33 Cemilan Super Enak untuk Ide Usaha Takjil 1000an, Awas Jadi Kaya!

5. Resep Es Cincau Gula Merah Susu

Bahan-Bahan:

- 200 gr gula merah
- 100 ml air
- Secukupnya cincau
- Secukupnya batu es
- Secukupnya susu uht fullcream

Cara Membuat:

1. Pertama, masukkan 200 gr gula merah dan 100 ml air ke dalam panci lalu masak sampai larut dan mendidih lalu angkat dan biarkan dingin.

2. Berikutnya serut secukupnya cincau.

3. Lanjut dengan menuangkan secukupnya susu uht fullcream ke dalam wadah dan juga masukkan es batu secukupnya.

4. Masukkan cincau dan gula merah lalu aduk sampai tercampur rata.

5. Sekarang es cincau susu gula merah sudah siap jadi takjil minuman buka puasa.

Baca Juga: 5 Resep Puding Buah yang Baik Dikonsumsi Penderita Kolesterol, Cocok Buat Takjil Ramadhan

Demikian 5 resep takjil minuman buka puasa simple. Anda bisa memilih salah satu yang menarik untuk Anda nikmati bersama keluarga. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk baca artikel lainnya di Google News.***

Editor: Fauzia Assilmy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x