Cara Membuat Seblak Simple, Paling Enak, Cocok untuk Temani Ngemil Malam Anda

- 15 Maret 2023, 21:43 WIB
Resep seblak simple
Resep seblak simple /Instagram @mamasrecipes_tangsel.

BERITASUKOHARJO.com - Cemilan malam yang gak pernah membosankan, cocok untuk para pencinta pedas dengan cobain resep dan cara membuat seblak yang paling simple dan paling enak berikut ini.

Adapun resep dan cara membuat seblak kali ini sangatlah simple karena hanya menggunakan bahan-bahan yang memang benar-benar simple untuk Anda masak, tapi hasilnya tidak jauh enak dari seblak spesial biasanya.

Untuk para pecinta pedas, wajib banget untuk cobain seblak simple kali ini, dijamin Anda bakalan ketagihan dan bikin tiap hari untuk cemilan malam Anda.

Baca Juga: Ide Jualan Ramadhan 2023, Cireng Tahu Bumbu Rujak, Cocok Jadi Takjil Saat Berbuka Puasa

Tekstur kuah dari seblak simple kali ini sangatlah gurih, kental, dan pekat dipadu dengan isiannya yang sangat sederhana.

Misalnya seperti kerupuk dan beberapa isian topping lainnya sesuai dengan selera masing-masing, sehingga untuk cara membuat seblak ini Anda bebas untuk pemberian topping atau tidak.

Berikut telah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @mamasrecipes_tangsel, membagikan resep seblak simple yang bisa Anda coba di rumah.

Baca Juga: Cookies Lebaran 2023 Ini Viral di Malaysia! Tanpa Mixer, Cocok Jadi Ide Jualan, Begini Resepnya

Bumbu Halus:

- 3 bawang merah

- 2 bawang putih

- 1 ruas kencur

- 2 cabe keriting merah

- 2 cabe rawit merah

- 1 biji kemiri

Baca Juga: Ide Jualan Jajanan Takjil 2023! Resep Bakso Tulang Kuah Merapi yang Bikin Pelanggan Antri

Bahan Lain:

- kerupuk bawang, direndam air panas 5 menitan

- cheese dumpling 

- bakso sapi 

- sosis frankfurter 

- jamur shimeji

- pakcoy

- daun bawang, iris

- mie keriting

- 1 butir telur ayam

- 500ml air putih

- 1/2 sampai 1 sdt garam

- sejumput merica

- sejumput kaldu jamur

Baca Juga: Berikut Titik Rukyatul Hilal Ramadhan 2023, Berdasarkan Masing-Masing Provinsi

Cara Membuat:

1. Siapkan wajan dan minyak secukupnya, tumis bumbu halus yang sudah diblender tadi sampai berbau wangi.

2. Pinggirkan bumbu yang sudah ditumis tadi, lalu pecahkan telur, segera orak-arik sampai telur setengah matang.

3. Masukkan air secukupnya, lalu beri bumbu, diikuti dengan kerupuk yang sudah direndam terlebih dahulu selama 5 menit.

Baca Juga: Bocoran Ide Bisnis Ramadhan Paling Nendang Cuma Modal 1 Sisir Pisang Bisa Untung Sampai 10 Kali Lipat!

4. Masukkan juga bakso-baksoan yang sudah diiris sesuai selera, jamur yang sudah diiris, dan mie keriting.

5. Jika semua bahan sudah mendidih, masukkan sayur pakcoy yang sudah diiris-iris dan daun bawang.

6. Jangan lupa koreksi rasa, jika kurang pas bisa anda koreksi rasa, jika kurang pas, Anda bisa menambahkan bumbu tambahan seperti garam dan kaldu bubuk secukupnya.

Baca Juga: Ide Jualan Takjil 2023: Kolak Labu Pisang Padang 5000an Sederhana, Enak, dan Paling Disukai untuk Buka Puasa

7. Jika sudah anak angkat seblak dan pindahkan di atas mangkuk, sajikan seblak dengan kuah nyemek sesuai dengan selera Anda.

Untuk isiannya Anda bisa menyesuaikan masing-masing, ada juga boleh tidak perlu menambahkan beberapa varian topping berlebihan supaya rasa seblaknya lebih khas dan pekat.

Hidangkan seblak simple tadi bersama dengan ditemani secangkir kopi atau teh makin nikmat, hidangkan seblak selagi panas makin lezat.

Selamat mencoba.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x