Resep Rolade Ayam untuk Ide Usaha Lauk Makan, Buatnya Mudah Rasanya Enak, Jual 3000an Pasti Laku Keras

- 13 Maret 2023, 17:00 WIB
Resep rolade ayam untuk ide usaha lauk makan
Resep rolade ayam untuk ide usaha lauk makan /YouTube tri pujis

Berikut cara dan langkah-langkah membuat rolade ayam:

1. Langkah pertama, siapkan sebuah blender, masukkan 300 gram dada atau paha ayam dan 3 siung bawang putih.

2. Setelah itu, haluskan keduanya sampai tercampur dengan merata, lalu sisihkan terlebih dahulu ke dalam wadah.

3. Potong-potong kotak kecil 1 buah wortel dan iris kecil 1 batang daun bawang, lalu sisihkan ke dalam adonan ayam tadi.

4. Masukkan 1 butir telur, ¼ sdt lada bubuk, ½ sdt garam, ½ sdt kaldu bubuk, ½ sdt gula, dan 3 sdm tepung tapioka, lalu aduk-aduk rata.

5. Siapkan sebuah wadah, lalu masukkan 3 butir telur, 2 sdm air, 2 sdm tepung tapioka, ¼ sdt lada bubuk, dan ¼ sdt garam, lalu aduk-aduk sampai rata.

6. Setelah itu, siapkan dan panaskan teflon, lalu tuangkan 1 centong adonan kulit rolade tersebut, ratakan dan masak hingga matang.

7. Lakukan proses membuat kulit rolade sampai adonan habis dan selesai, kemudian sisihkan sementara.

Baca Juga: Kriuk Garing Bikin Nagih! Ide Jualan Cemilan Olahan Kulit Pangsit dan Tahu 1000an yang Bikin Untung Banyak

8. Siapkan kulit rolade, lalu masukkan adonan ayam secukupnya, lalu ratakan dan gulung dengan rapi, kemudian bungkus dengan daun pisang.

Halaman:

Editor: Anggita Kusmadewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x