Rekomendasi Resep Donat Khusus Pemula, Super Simple Tanpa Telur, Susu, Mixer, dan Kentang Dijamin Lembut

- 11 Maret 2023, 20:37 WIB
resep donat super simple dibuat tanpa telur, susu, mixer, dan kentang
resep donat super simple dibuat tanpa telur, susu, mixer, dan kentang /YouTube KELUARGA HAMZAH/

BERITASUKOHARJO.com – Donat merupakan olahan makanan ringan yang berbahan baku utama tepung terigu yang dimasak dengan cara digoreng.

Donat memiliki cita rasa manis yang bergantung dengan toppingnya, makanan ini juga memiliki banyak penggemar loh.

Donat merupakan ide bisnis yang menjanjikan, hal ini terbukti dari sejumlah brand ternama sperti J.Co dan Dunkin Dunuts menjual makanan ini.

Selain itu banyak para pelaku UMKM kuliner baik itu pemula atau yang berpengalaman juga menjadikan donat sebagai ide jualan.

Baca Juga: 2 Menu Sambal Rumahan Ini Dijamin Bikin Nafsu Makan Meningkat, Auto Selalu Kangen Rumah

Apabila Anda seorang pemula yang ingin membuat donat di rumah dengan resep yang super simple, nah kali ini BeritaSukoharjo.com akan membagikan rangkuman resepnya.

Resep donat ini dijamin lembut meskipun dibuat tanpa telur, susu, mixer, dan kentang loh. Yuk langsung saja disimak rangkuman resep donat super simple yang dikutip melalui Kanal YouTube KELUARGA HAMZAH berikut ini!

Bahan-Bahan:

- 150 ml air hangat

- ½ sdm ragi instan (fermipan)

- 2 sdm gula pasir

- 250gr terigu

- 1 sdm SP/tbm/ovalet

- 2 sdm margarin

- Secukupnya meses warna-warni

Baca Juga: 10 Jurusan Kuliah Terbaik untuk Kamu yang Bingung Milih Jurusan di Tahun 2023

Cara Membuat:

1. Siapkan panci dan masukkan 150 ml air, lalu masak sampai hangat, sisihkan.

2. Tambahkan ½ sdm ragi instan (fermipan) dan 2 sdm gula pasir ke dalam air hangat tadi.

3. Aduk semua bahan sampai tercampur rata dan tutup menggunakan kain bersih selama 10 menit.

4. Siapkan wadah kemudian masukkan 250gr tepung terigu dan larutan ragi sebelumnya, aduk semua bahan sampai tercampur rata.

Baca Juga: Resep Gabin Tape Keju Ini Super Gampang, Jadi Cemilan atau Ide Jualan Unik dan Murah Bisa Banget

5. Setelah itu tambahkan 1 sdm SP/tbm/ovalet, lalu uleni adonan sampai teksturnya menjadi kalis.

6. Selanjutnya masukkan 2 sdm margarin dan uleni kembali sampai semua bahan tercampur.

7. Taburkan sedikit tepung terigu jika tekstur adonan masih lengket, tetapi jangan terlalu banyak supaya donat tidak jadi keras.

8. Cek kembali tekstur adonan, jika dirasa masih lengket bisa ditambahkan ½ sdm margarin dan aduk kembali sampai tercampur rata.

Baca Juga: Sulap Klepon Jadi Cookies, Cocok untuk Isian Toples Lebaran, Teksturnya Ngeprul dan Lumer di Mulut

9. Tutup adonan dengan kain bersih selama 1 jam, maka adonan akan mengembang 3x lipat.

10. Tekan-tekan adonan / kempeskan lagi adonannya.

11. Setelah itu siapkan alas dan beri tepung terigu secukupnya, lalu potong-potong adonan menjadi bagian kecil-kecil.

12. Potongan adonan tadi selanjutnya dibentuk bulat-bulat dengan tangan kemudian sisihkan di atas tepung.

13. Setelah itu pipihkan donat dengan cara ditekan supaya ukuran donat lebih besar. Tutup kembali adonan donat dan diamkan 5 menit.

Baca Juga: Coba Tebak Ini Klepon atau Nastar? Isian Toples Lebaran Unik, Resep Nastar Klepon Cookies, Ngeprul dan Lumer!

14. Lubangi donat supaya bentuknya berlubang di bagian tengahnya. Tutup kembali adonan donat dan diamkan 5 menit.

15. Siapkan penggorengan dan minyak, dan goreng donat menggunakan api sedang.

16. Jangan dibolak-balik, cukup sekali balik ketika salah satu sisi sudah mulai berubah kecoklatan.

17. Setelah donat matang sisihkan dan biarkan sampai dingin, kemudian beri topping margarine dan meses warna-warni di atasnya.

18. Donat siap disajikan.

Baca Juga: Simpan Dulu Resep Kue Kering Sagu Pandan Gula Aren Ini Untuk Isian Toples Lebaran Nanti

Gimana resep donat tadi cukup gampang dan super simple bukan? Yuk para pemula langsung saja direcook resep donat tanpa telur, susu, mixer, dan kentangnya.

Apabila Anda ingin menjadikan ide bisnis jangan lupa mengemasnya dengan plastic makanan.

Selamat mencoba.***

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah