Kue Kering Modal 4 Bahan Tanpa Tepung, Bikinnya Mudah dengan Rasa yang Enak, Pencinta Coklat Merapat!

- 4 Maret 2023, 07:45 WIB
Resep kue kering 4 bahan tanpa tepung
Resep kue kering 4 bahan tanpa tepung /YouTube Dapur Cintaku

BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu yang sedang mencari resep kue kering modal 4 bahan tanpa tepung, artikel ini bisa membantu kamu.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Cara bikin kue kering modal 4 bahan tanpa tepung ini sangat mudah alias praktis. Maka dari itu kamu wajib coba.

Meski bikinnya mudah, tapi kue kering modal 4 bahan tanpa tepung ini memiliki rasa yang enak. Untuk para pencinta coklat wajib merapat.

Kue kering modal 4 bahan tanpa tepung ini cocok dinikmati bersama keluarga tercinta jika sedang bersantai di rumah.

Jadi, bila kamu penasaran dengan resep dan bagaimana cara bikin kue kering modal 4 bahan tanpa tepung, yuk simak artikel ini hingga selesai!

Baca Juga: Resep Simple Puding Lumut Jagung Super Enak, Bikinnya Mudah Banget dengan Bahan yang Ekonomis

Sebagaimana yang dikutip oleh BeritaSukoharjo.com tentang kue kering ini yang dilansir dari kanal YouTube Dapur Cintaku.

Bahan:

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

- 150 gr biskuit coklat
- 3,5 bungkus susu kental manis putih
- 100 gr coklat batang
- Kelapa kering secukupnya

Cara membuat:

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

 Baca Juga: Banjir Cuan! Ide Usaha Frozen Food Olahan Ayam Ini Cuma 1000an, Anti Ribet! Cocok untuk Buka Puasa dan Sahur

1. Siapkan 150 gr biskuit coklat. Bisa menggunakan biskuit coklat merk apa saja sesuai selera masing-masing.

Setelah itu, masukkan biskuit coklat di dalam blender. Lalu, haluskan 150 gr biskuit coklat tersebut hingga benar-benar halus.

Bisa ditumbuk saja bila tidak punya blender, ya.

2. Setelah itu, pindahkan biskuit coklat ke dalam wadah yang telah disediakan sebelumnya. Kemudian, tambahkan 3,5 bungkus susu kental manis putih.

Untuk takaran susu kental manisnya itu bisa disesuaikan dengan kelembaban biskuit, ya. Bila dirasa agak kering, susu kental manisnya bisa ditambah lagi.

Aduk-aduk hingga biskuit coklat tersebut tercampur merata dengan susu kental manisnya.

Biskuit coklatnya diuleni hingga bisa dibentuk, ya.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Ide Bisnis Online Modal Kecil Cocok untuk Pemula

3. Setelah itu, ambil secukupnya adonan biskuit coklat. Kemudian, bulatkan dan beri lubang di tengahnya tapi jangan sampai bocor, ya lubangnya itu.

Lakukan hingga adonan biskuit coklat itu habis. Sisihkan.

4. Selanjutnya, siapkan wadah di atas kompor. Lalu, isi panci tersebut dengan air secukupnya. Kemudian, masukkan wadah yang berisi 100 gr coklat batang di dalam panci tersebut.

Panaskan coklat batang tersebut hingga benar-benar meleleh atau mencair, ya.

5. Setelah coklat batangnya itu meleleh, ambil satu buah kue coklat tadi dan olesi kue coklat tersebut dengan coklat cair.

Dioles menggunakan kuas, ya di setiap permukaan kue kering coklat tersebut.

6. Jika kue kering coklat sudah dioles dengan coklat cair, langsung saja digulingkan di dalam wadah yang telah berisi kelapa kering.

Baca Juga: Resep Ayam Crispy Bumbu Cabe Garam ala Resto Terkenal Bisa Jadi Ide Jualan Masakan Rumahan Untung Ratusan Ribu

Pastikan kelapa keringnya itu terbalut semua di bagian kue coklatnya, ya. Lakukan hal yang sama hingga kue kering coklat itu habis.

7. Setelah semua kue kering selesai dibalur dengan kelapa kering, beri isian di tengahnya dengan sisa coklat cair tadi agar lebih menarik.

Lakukan hingga selesai dan tunggu hingga coklatnya itu kering, ya.

Bila coklatnya sudah kering, kue kering coklat siap untuk dimasukkan ke dalam toples. Rasanya sangat enak dan sangat mudah membuatnya.

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba mempraktikkan resep kue kering 4 bahan ini? Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapur Cintaku


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah