Menu Makan Siang Paling Oke dan Simple! Resep Sapo Tahu yang Enak dan Lezat Gak Kalah dengan Buatan Restoran

- 3 Maret 2023, 10:20 WIB
Resep sapo tahu yang enak dan lezat untuk menu makan siang
Resep sapo tahu yang enak dan lezat untuk menu makan siang /YouTube tri pujis

Berikut cara menu sapo tahu:

1. Pertama, cuci 3 lembar pakcoy sampai bersih, lalu potong-potong sedang, kemudian sisihkan ke dalam wadah.

2. Setelah itu, potong-potong sedang 4 lembar sawi putih, iris kecill 1 buah wortel, iris-iris serong daun bawang, sisihkan sementara.

3. Iris-iris ½ buah bawang bombai, potong serong 3 buah cabai merah keriting, lalu cincang kasar dua siung bawang putih, sisihkan juga.

4. Siapkan satu bungkus tahu jepang, lalu potong-potong sesuai selera, kemudian sisihkan ke dalam wadah.

5. Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya, lalu masukkan dan goreng tahu sampai matang, angkat dan tiriskan.

6. Panaskan sedikit minyak di wajan, lalu masukkan cincangan bawang putih, aduk-aduk rata dan tumis hingga harum.

7. Setelah itu, masukkan bawang bombai dan juga cabai, lalu aduk-aduk rata dan tumis hingga teksturnya layu.

8. Masukkan udang sebanyak 150 gram, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbunya, masak udang hingga matang.

Baca Juga: Ide Jualan Cemilan 1000an: Resep Cireng Bumbu Rujak Super Enak, Pedas, dan Manis, Wajib Ada di Kantin Sekolah

Halaman:

Editor: Anggita Kusmadewi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x