Hanya 15 Menit Bisa Jadi Martabak Manis Red Velvet Cheese Oreo

- 2 Maret 2023, 21:48 WIB
Resep membuat martabak manis hanya membutuhkan waktu 15 menit saja
Resep membuat martabak manis hanya membutuhkan waktu 15 menit saja /YouTube Cooking With Hel/

BERITASUKOHARJO.com – Martabak manis adalah makanan khas Indonesia yang terkenal dengan rasa manisnya yang lezat dan isiannya yang beraneka ragam.

Biasanya martabak manis biasanya diisi dengan campuran kacang, cheese, dan coklat, tetapi beberapa orang juga menambahkan buah-buahan seperti pisang atau stroberi.

Banyak penjual martabak manis yang bisa kamu temukan, mulai dari restoran, warung-warung hingga pedagang kaki lima, dan juga martabak menjadi pilihan cemilan favorit di kalangan masyarakat.

Baca Juga: Ide Jualan Online Kentang Goreng Homemade Dijamin Krispi Tahan Lama, Simak Ini Resepnya

Seiring berjalannya waktu, banyak variasi dari martabak manis, baik topping ataupun adonan martabak manis itu sendiri.

Saat ini banyak ditemui jenis martabak seperti martabak greentea, pandan hingga red velvet. Isiannya pun bervariasi ada yang menambahkan ovomaltine, jagung, hingga Oreo.

Martabak manis adalah cemilan yang lezat dan cocok untuk dinikmati kapan saja. Martabak manis juga bisa dijadikan sebagai peluang bisnis dengan menawarkan variasi isian dan rasa yang berbeda-beda.

Baca Juga: Resep Mudah Membuat Nasi Tim Ayam Jamur ala Rumahan! Masakan Enak, Simpel, dan Ekonomis

Yuk, simak resep membuat martabak manis hanya membutuhkan waktu 15 menit saja yang sudah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Cooking With Hel berikut ini.

Bahan-Bahan:

Bahan Adonan Martabak:

- terigu protein sedang 100 gr (10 sdm)

- baking powder ½ sdt

- baking soda ¼ sdt

- gula 2 sdm

- telur 1 butir

- air 120 ml

- pasta red velvet 1 sdt


Bahan Lainnya:

- gula secukupnya untuk taburan

- margarin sesuai selera

- keju cheddar parut secukupnya

- Oreo secukupnya

Baca Juga: Resep Ceker Pedas Dower, Menu Makan Harian Paling Mantap, Bisa Jadi Ide Usaha Makanan Rumahan, Bikin Ketagihan

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu protein sedang, baking powder, baking soda, gula, telur, air dan pasta red velvet. Kemudian aduk hingga merata.

2. Siapkan wajan lalu masukkan adonan ke dalam wajan sambil diaduk perlahan.

3. Setelah adonan berbuih banyak taburkan gula sesuai selera.

4. Tutup dan panggang dengan api kecil hingga matang dan permukaan kering.

5. Angkat lalu olesi margarin sesuai selera.

Baca Juga: Ide Jualan 1000an, Cemilan Modal 10 Lembar Kulit Pangsit dan Sosis Ini Unik dan Enak Bisa Dititipkan di Kantin

6. Taburkan keju ke atas permukaan martabak sesuai selera.

7. Beri susu kental manis di atas permukaan martabak sesuai selera.

8. Potong martabak menjadi 2 bagian.

9. Setelah itu taburi oreo di satu sisi.

10. Tutup martabak menjadi 1 bagian lalu potong dengan ukuran sesuai selera.

11. Martabak siap disajikan.

Baca Juga: Ide Jualan Online Kentang Goreng Homemade Dijamin Krispi Tahan Lama, Simak Ini Resepnya

Martabak manis adalah cemilan yang lezat dan cocok untuk dinikmati kapan saja. Martabak manis juga bisa dijadikan sebagai peluang bisnis dengan menawarkan variasi isian dan rasa yang berbeda-beda.

Dengan menggunakan resep martabak manis di atas, kamu bisa mencoba membuat martabak manis sendiri di rumah dengan mudah dan praktis. ***

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah