Sulap 1 Bungkus Mie Instan dan Tepung Jadi Cemilan Ide Jualan 1000an, Gurihnya Bikin Nagih!

- 2 Maret 2023, 14:00 WIB
Ide jualan cemilan 1000an dari 1 bungkus mie instan dan tepung
Ide jualan cemilan 1000an dari 1 bungkus mie instan dan tepung /Youtube.com/@FebyWeenchai

BERITASUKOHARJO.com – Kamu bosan dengan olahan mie instan yang itu-itu saja? Yuk, kita kreasikan menjadi cemilan yang enak. Selain enak cita rasa dari cemilan ini juga sangat gurih, pasti bisa bikin kamu nagih.

Bahan dasar untuk membuat cemilan gurih ini yaitu 1 bungkus mie instan dan tepung. Kedua bahan tersebut diolah untuk bisa jadi cemilan.

Dengan bahan dasar yang terbilang ekonomis ini, selain bisa kamu jadikan cemilan sendiri, kamu juga bisa menjadikannya sebagai ide jualan. Kamu bisa menjualnya dengan harga 1000an.

Baca Juga: Resep Bakso Goreng Ayam Kopong, Enak, Garing, Gurih, Cocok Jadi Ide Jualan dan Camilan Keluarga di Rumah

Langsung saja, dilansir dari kanal YouTube Feby Weenchai, BeritaSukoharjo.com telah menulis cara mengolah 1 bungkus mie instan dan tepung menjadi cemian gurih yang cocok jadi ide jualan 1000an, berikut cara membuatnya.

Bahan-Bahan:

1 buah wortel

Daun bawang secukupnya

1 bungkus mie instan

Tepung terigu 250 gram

Air 400 ml

Bawang merah 2 siung

Bawang putih 2 siung

Cabai merah 6 buah

Kaldu bubuk secukupnya

Baca Juga: Hanya 2 Bahan Hasilkan Cemilan Kriuk dari Kulit Lumpia, Caranya Mudah, Modalnya Murah, Awet Sampai 3 Bulan!

Cara Membuat:

1. Kupas 1 buah wortel. Kemudian, parut. Lalu, iris-iris daun bawang sebanyak 2 batang. Kemudian, iris tipis bawang merah sebanyak 2 siung, bawang putih sebanyak 2 siung, dan 6 buah cabai merah.

2. Siapkan wajan dan panaskan sedikit minyak goreng. Kemudian, masukkan bawang merah, bawang putih dan cabai merah. Tumis ketiga bahan tersebut sampai harum dan sedikit layu.

3. Kemudian, masukkan wortel yang sudah diparut sebelumnya. Aduk rata dan masukkan air sebanyak 400 ml. Aduk rata dan masak sampai mendidih.

Baca Juga: Kulit Pangsit dan Tahu Dikreasikan Menjadi Cemilan Mirip Rambutan, Unik dan Enak, Bisa Jadi Ide Jualan

4. Setelah mendidih, masukkan 1 bungkus mie instan. Kemudian, masukkan bumbu mie instan. Aduk sampai tercampur rata.

5. Kemudian, masukkan irisan daun bawang. Aduk sampai tercampur rata dan masak sesaat.

6. Selanjutnya, masukkan tepung terigu sebanyak 250 gr. Lalu, bumbui dengan kaldu bubuk secukupnya.

7. Aduk sampai rata dan masak sampai terigu kalis.

8. Siapkan loyang dan olesi permukaannya dengan sedikit minyak goreng.

Baca Juga: Resep Cookies Ini Anti Gagal padahal Tanpa Telur Tanpa Mixer Tanpa Oven, Favorit untuk Isian Toples Lebaran

9. Kemudian, masukkan adonan mie instan dan tepung ke dalam loyang. Ratakan permukaannya dan padatkan.

10. Selanjutnya, keluarkan adonan dari dalam loyang. Kemudian, potong menjadi beberapa bagian (jangan terlalu tebal dan terlalu tipis).

11. Siapkan wajan dan panaskan minyak goreng. Lalu, masukkan potongan adonan. Goreng dengan api sedang sampai kecoklatan. Lalu, angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Ide Jualan Ramadhan, Bolu Kukus Pelangi, Super Lembut dan Empuk Cocok Jadi Takjil untuk Keluarga

12. Sajikan olahan mie instan dan tepung ini dengan saus sambal.

Selamat mencoba.***

Editor: Uswatul Khasanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x