Cukup 1 Buah Kentang Tanpa Keju Buat Telur Gabus, Sudah Bisa untuk Isian Toples Lebaran 2023

- 28 Februari 2023, 16:57 WIB
Resep telur gabus kentang tanpa keju buat isian toples Lebaran 2023
Resep telur gabus kentang tanpa keju buat isian toples Lebaran 2023 /YouTube Bagja Vlog

BERITASUKOHARJO.com - Olahan kentang tidak ada habisnya membuat cemilan yang menarik dan banyak disukai orang, seperti telur gabus kentang ini.

Olahan resep telur gabus kentang terbuat dari kentang tanpa keju ini, rasanya sangat gurih dan garing. Apalagi cara buatnya mudah dan cepat, dan cuma pakai satu buah kentang sudah bisa menghasilkan satu toples. Resep kali ini wajib dicoba untuk isian toples Lebaran 2023.

Cemilan telur gabus kentang ini selalu ada di toples Lebaran. Nah, kali ini artikel membagikan resep membuat telur gabus kentang hanya memakai satu buah kentang. Cemilan satu ini sangat direkomendasikan untuk isian toples Lebaran 2023.

Oleh karena itu, langsung saja simak dan baca sampai selesai resep membuat telur gabus kentang yang sudah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Bagja Vlog.

Baca Juga: WOW! Modal 3 Telur Jadi 32 pcs Bolu Oreo Coklat Mini, Pantas Selalu Ludes Ide Jualan Snack Box Ini Enak Pol!

Bahan-bahan:

1 buah kentang (150 gr)

1 butir telur

1 sdt bumbu kaldu

½ sdt bawang putih bubuk

Baca Juga: Enaknya Kebangetan! Resep Pizza Kentang Super Empuk, Full Topping, Jadi Cemilan Favorit Anak, Cobain yuk

15 sdm tepung tapioka

Cara membuat:

1. Kupas 1 buah kentang lalu cuci bersih. Kemudian potong-potong kasar dan sisihkan.

2. Selanjutnya masak air sampai mendidih.

3. Setelah air mendidih, masukkan kentang. Rebus sampai empuk.

4. Setelah kentang empuk, angkat dan tiriskan.

5. Siapkan blender lalu masukkan kentang. Tambahkan 1 butir telur ayam sedang. Kemudian blender kentang sampai halus.

Baca Juga: Ide Usaha Takjil dengan Bahan Murah Meriah dapat Untung Melimpah, Buat Puding Taro Kuah Yakult Pakai Resep Ini

6. Setelah halus, pindahkan ke wadah cukup besar. Tambahkan 1 sdt kaldu bubuk (boleh pakai merek apa saja) dan ½ sdt bawang putih bubuk. Aduk sampai adonan tercampur rata.

7. Selanjutnya tambahkan 15 sdm tepung tapioka secara bertahap. Aduk sampai tercampur rata dan uleni dengan tangan sampai kalis.

8. Setelah kalis, tuang minyak ke dalam wajan secukupnya.

9. Ambil sejumput adonan lalu pulung adonan berbentuk memanjang dan meruncing. Kemudian masukkan ke dalam minyak. Lakukan sampai adonan habis.

Namun harus diperhatikan menggoreng adonannya jangan terlalu banyak karena adonan akan mengembang. Bisa sisihkan adonan ke wadah lain terlebih dahulu.

Baca Juga: Es Dawet Ireng Khas Purworejo Dijual Cuma 5 Ribuan Cocok Jadi Ide Jualan Takjil Ramadhan, Lebaran Auto Berduit

10. Setelah adonan selesai dibentuk, hidupkan kompor. Goreng dengan api kecil.

11. Jika bagian bawahnya sudah agak kering, bisa di aduk sampai warnanya berubah kuning kecoklatan.

12. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

13. Masukkan telur gabus kentang ke dalam toples.

Itulah resep membuat telur gabus kentang yang simpel dan hemat. Cuma bahan simpel ini toples Lebaran 2023 sudah terisi penuh. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x