Modal Roti Tawar Bisa Jadi 2 Jenis Ide Usaha Ekonomis Gurih dan Manis, Titip ke Kantin Laris Diborong Bocil

- 20 Februari 2023, 16:07 WIB
Roti tawar jadi dua jenis ide usaha ekonomis gurih manis kesukaan bocil jual di kantin
Roti tawar jadi dua jenis ide usaha ekonomis gurih manis kesukaan bocil jual di kantin /YouTube HOBI MASAK

BERITASUKOHARJO.com – Punya roti tawar di rumah? Coba diolah dengan cara ini jadi dua jenis cemilan ekonomis yang pas juga jadi ide usaha murah gurih dan manis kesukaan bocil (bocah kecil).

Tinggal tambahkan pisang dan sosis, roti tawar biasa bisa jadi roti gulung isi sosis atau pisang yang kenikmatannya juara. Meskipun modal pembuatannya benar-benar ekonomis, tapi bisa hasilkan dua jenis jajanan juara.

Cukup titipkan ide usaha roti tawar gulung isi sosis dan pisang yang gurih serta manis ini di kantin sekolah, bocil bisa gempar dan terus antre untuk membeli cemilan unik dan murah ini.

Baca Juga: Seenak yang di Toko Kue, Begini Cara Mudah Bikin Pie Brownies Super Cantik dan Lembut Jadi Isian Snack Box

Berikut ini, BeritaSukoharjo.com telah merangkumkan resep pembuatan ide usaha modal roti tawar ini yang bisa hasilkan dua jenis jajanan untuk bocil yang ekonomis dilansir dari kanal YouTube HOBI MASAK. 

Bahan:

10 lembar roti tawar

1 butir telur

2 sendok makan susu UHT

Sejumput garam

Margarin

Pisang

Meses coklat

Susu kental manis

Sosis

Mayonnaise

Saus sambal

Saus tomat

Baca Juga: Ide Usaha Takjil Modal Pisang Jadi Brownies Coklat Lembut tapi Garing, Yakin Diserbu Pelanggan di Bulan Puasa

Cara Membuat Roti Gulung Isi Sosis:

1. Ambil 5 lembar roti tawar kemudian potong bagian kulitnya. Setelah itu, pipihkan dengan menggunakan rolling pin atau bisa juga gunakan gelas.

2. Selanjutnya, pecahkan 1 butir telur dan tambahkan 2 sendok makan susu UHT. Kocok lepas hingga merata.

3. Berikutnya, tambahkan sejumput garam ke dalam campuran telur dan susu tersebut kemudian cocok kembali. Sisihkan untuk sementara waktu.

Baca Juga: Kue Cantik Ini Jadi Ide Jualan Takjil Ramadan Terlaris! Cemilan Murah tapi Rasa Mewah, Langsung Panen Cuan!

4. Kemudian, ambil sosis secukupnya dan beri sayatan di permukaan sosis. Goreng sosis dalam margarin yang sebelumnya sudah dipanaskan.

5. Masak sampai sosis matang sambil bolak-balik sesekali agar bahan utama ide usaha ekonomis ini matangnya merata.

6. Jika sosis sudah matang, matikan kompor dan angkat sosis dari teflon.

Baca Juga: Coba Masak Ikan Tongkol dengan Resep Balado, Nikmatnya Kelewat Batas dan Cocok Jadi Menu Lauk Super Ekonomis!

7. Mulai bentuk cemilan gurih ini dengan meletakkan selembar sosis kemudian beri secukupnya saus mayonaise dan saus tomat di atasnya.

8. Baru setelahnya, letakkan sosis dan gulung roti tawar tersebut sehingga sosis berselimut dengan roti tawar di bagian luar. Lakukan hingga selesai.

9. Kemudian, olesi bagian luar roti tawar gulung isi sosis tersebut dengan campuran telur dan susu.

Baca Juga: Ide Usaha 2023: Resep dan Cara Buat Otak-Otak KW, Rasa Enak dan Harga Ekonomis

10. Goreng dalam teflon berisi margarin yang sudah dipanaskan. Goreng sampai berwarna kecoklatan sambil bolak-balik agar merata.

11. Apabila roti tawar gulung isi sosis untuk ide usaha cemilan gurih tersebut sudah matang, angkat dan tiriskan.

12. Potong sesuai selera dan kemas agar ide usaha cemilan bocil tersebut semakin cantik dan menarik untuk dititipkan ke kantin.

Baca Juga: Pisang Jangan Dimakan Langsung, Olah Jadi Kue Muffin Mewah dan Cantik Ini, Cocok untuk Ide Jualan

Cara Membuat Roti Gulung Isi Pisang:

1. Potong bagian kulit dari 5 lembar roti tawar kemudian pipihkan dengan menggunakan rolling pin atau bisa juga gunakan alat lainnya seperti botol atau gelas.

2. Selanjutnya, pecahkan 1 butir telur dan tambahkan 2 sendok makan susu UHT serta sejumput garam. Kocok lepas hingga merata. Sisihkan.

Pada tahap ini bisa juga gunakan campuran telur dan susu sisa dari proses pembuatan roti tawar gulung isi sosis.

3. Lalu, kupas pisang. Pilih pisang yang dalam kondisi matang dan manis. Goreng pisang dalam teflon berisi margarin yang sebelumnya sudah dipanaskan.

Baca Juga: Modal Murah Cuma 10 Ribu, Jadi Ide Jualan di Kantin Sekolah, Siap Diserbu Anak-Anak Sampai Ludes

 

 

4. Goreng sambil bolak-balik sesekali agar pisang matang merata. Jika sudah matang, matikan kompor dan angkat pisang dari teflon.

5. Selanjutnya, ambil selembar sosis kemudian beri secukupnya susu kental manis dan meses coklat.

6. Lanjutkan dengan meletakkan pisang di atas roti tawar dan gulung dengan hati-hati agar hasilnya rapi. Lakukan hingga selesai.

7. Baru setelah itu, oleskan campuran telur dan susu di bagian luar roti tawar gulung isi pisang tersebut.

Baca Juga: Unik Banget, Belum Ada yang Jual! Resep Ide Jualan Kekinian Terbaru, Kue Talam Lukis Cantik nan Legit

8. Goreng cemilan ide usaha kesukaan bocil tersebut dalam teflon berisi margarin yang sudah dipanaskan. Goreng sampai berwarna kecoklatan sambil bolak-balik agar merata.

9. Apabila roti tawar gulung isi pisang untuk ide usaha cemilan dengan rasa manis kesukaan bocil tersebut sudah matang, angkat dan tiriskan.

10. Potong sesuai selera dan kemas sebelum dititipkan ke kantin.

Baca Juga: Kenyal Gurih Manis! Ide Jualan Kue Lapis Pepe Coklat, Semua Pasti Suka, Cocok untuk Takjil Ramadhan Tahun Ini

Demikianlah resep pembuatan ide usaha cemilan kesukaan bocil yang ekonomis modal roti tawar jadi dua jenis jajanan manis dan gurih.

Hasil olahan dua jenis jajanan tersebut paling cocok dititipkan ke kantin karena pasti jadi cemilan primadona bocil. Selamat mencoba.***

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x