Pisang Kematangan Dikreasikan Jadi Bolu Saja! 1 Resep Jadi 38 Cup, Bisa Jadi Ide Usaha Kamu

- 20 Februari 2023, 11:59 WIB
Resep bolu dari pisang kematangan buat ide usaha
Resep bolu dari pisang kematangan buat ide usaha /YouTube Dapur Mamike

Cara Membuat:

1. Kupas 300 gr pisang yang sudah matang. Kemudian, masukkan ke dalam wadah dan haluskan. Lalu, sisihkan terlebih dahulu.

2. Kemudian, pecahkan 4 butir telur dan masukkan ke dalam wadah. Aduk menggunakan mixer selama 7 menit atau sampai mengembang.

3. Selanjutnya, tambahkan 180 gr gula pasir. Masukkan secara bertahap sambil terus dimixer.

4. Lalu, masukkan ½ sdt emulsifier (SP). Aduk kembali sampai adonan mengembang dan kental.

Baca Juga: Resep Lauk Makan Khas Maluku Ini Bikin Ketagihan, Nasi Jadi Cepat Habis karena Maskrim Ikan Kembung, Tertarik?

5. Kemudian, masukkan dengan cara diayak 200 gr/20 sdm tepung terigu protein sedang, 20 gr coklat bubuk, 1/2 sdt soda kue, 1/4 baking powder, dan 1/2 sdt vanili bubuk. Lalu, aduk balik secara perlahan sampai rata.

6. Kemudian, tambahkan 1/4 sdt garam dan 150 ml minyak goreng. Aduk lagi menggunakan spatula sampai tercampur rata.

7. Lalu, masukkan pisang yang sudah dihaluskan sebelumnya. Aduk balik sampai tercampur rata.

8. Siapkan loyang cetakan sebanyak 38 cup dan beri cup paper. Kemudian, masukkan adonan. Jangan terlalu penuh. Jangan lupa hentakkan.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah