Peluang Usaha Buat Untung Maksimal! Begini Cara Bikin Ide Jualan dengan Modal Daging Ayam, Praktis Tapi Laris

- 11 Februari 2023, 12:19 WIB
 Olahan daging ayam jadi ide jualan laris
Olahan daging ayam jadi ide jualan laris /instagram.com/cookingwithhel

BERITASUKOHARJO.com – Ada banyak sekali referensi ide menu masakan di internet yang bisa kamu andalkan untuk ide jualah, salah satunya seperti resep sajian dari modal daging ayam satu ini.

Artikel kali ini akan membagikan resep sajian dari daging ayam yang bisa kamu jadikan ide jualan bakaran di depan rumah.

Sajian dari daging ayam kali ini akan sangat berbeda dari jenis ide jualan lainnya, karena yang satu ini disukai oleh banyak orang jadi jika dijadikan ide jualah siap-siap bakalan laris banget.

Baca Juga: Roti Tawar Disulap Jadi Puding Enak dan Cantik Seperti Ini, Cocok untuk Ide Jualan ala Cafe, Simak Resep Ini!

Selain itu, kamu juga harus tahu kalau sajian dari olahan daging ayam ini juga cocok dijadikan peluang usaha, karena bisa bikin untung maksimal.

Kamu harus banget cobain resep sajian dari olahan daging ayam satu ini dan buat dengan cara yang paling praktis dan simpel, seperti resep di bawah ini.

Penasaran dengan resep sajian dari olahan daging ayam yang super praktis buat ide jualan ini? Yuk, simak dan ikuti cara pembuatannya resep anti gagal di bawah ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @cookingwithhel, berikut resep sajian dari olahan daging ayam yang bakalan jadi menu favorit.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Paling Enak untuk Lauk Makan, Tambah Daging dan Cabai Hijau Makin Mantap, Gurih dan Pedas

Bahan-Bahan:

- Ayam fillet 350 gr, potong2

- Daun bawang secukupnya (2-3 batang), lalu potong selebar 2.5 cm, pakai bagian putihnya aja biar praktis.

Bahan Bumbu:

- Bawang putih 3 siung haluskan

- Jahe setengah ruas haluskan

- Kecap asin 2 sdm

- Kecap manis 1 sdm

- Gula ¾ sdm

- Garam ¼ sdt

- Lada ¼ sdt

Baca Juga: Ide Usaha ala Toko Kue: Resep Roti Goreng yang Enak dan Gurih, Isian Telur Asin yang Bikin Nagih, Jual 3000an

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, campurkan semua bumbu lalu aduk hingga rata.

2. Selanjutnya, marinasi ayam selama kurang lebih 30 menit dengan bahan bumbu, sisakan sedikit bumbu untuk olesan saat dipanggang.

3. Kemudian, tusuk sate ayam dan daun bawang sesuai selera.

Baca Juga: Siap Diserbu Bocil, Ide Jualan 1000an Ini Diolah dari Kulit Pangsit dan Tahu, Rasanya Enak dan Garing, Cobain!

4. Panaskan panggangan / frypan, oles minyak sedikit. Panggang ayam, bolak balik dan beri olesan, panggang hingga matang.

Kini sajian enak dari olahan daging ayam siap untuk disantap bersama keluarga di rumah. Sajian ini bakalan tambah nikmat jika dimakan dalam keadaan hangat dengan tambahan sambal atau saus.

Selain bisa untuk ide jualan di depan rumah, resep praktis dari olahan daging ayam ini juga bisa kamu andalkan untuk hidangan arisan keluarga di rumah.

Baca Juga: Resep Kue Talam Ketan Pandan Lembut, Cantik Cocok Jadi Takjil Saat Bulan Puasa, Dijamin Banyak yang Suka

Selamat mencoba!***

Editor: Umi Riadatul Munasaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x