Resep Bolu Kukus Chocolatos Anti Gagal, Tanpa Mixer dan Soda Kue Cuma Pakai 4 Bahan

- 7 Februari 2023, 17:00 WIB
Resep bolu kukus Chocolatos anti gagal, tanpa mixer dan soda kue
Resep bolu kukus Chocolatos anti gagal, tanpa mixer dan soda kue /YouTube Chalistaa Kitchen


Bahan-Bahan Bolu Kukus Chocolatos:


1 butir telur
1 sdm gula pasir
1 bungkus Chocolatos
2 sdm tepung terigu
Sedikit minyak goreng
Chocochips (opsional)

Baca Juga: Resep Mie Goreng Jawa Simple, Manis Asin Gurih Mirip Mie Tek-Tek Semarang


Cara Buat Bolu Kukus Chocolatos:


1. Langkah pertama dari resep bolu kukus Chocolatos adalah dengan memasukkan 1 butir telur ke dalam wadah.


2. Selanjutnya, masukkan juga 1 sdm gula pasir dan aduk sampai tercampur rata bahan di dalam wadah.


3. Berikutnya, tambahkan 2 sdm tepung terigu, lalu aduk merata kembali sampai tercampur.


4. Setelah tercampur rata, masukkan 1 bungkus Chocolatos ke dalam adonan dan aduk sampai tercampur rata adonan bolu kukus.

Baca Juga: Resep Bakwan Jagung Renyah dan Tidak Lembek, Cocok Buat Cemilan atau Lauk Harian, Anti Gagal!


5. Jika sudah tercampur rata, tambahkan sedikit minyak goreng, lalu aduk kembali adonan bolu kukus Chocolatos.


6. Setelah adonanannya jadi mengental dan tidak terlalu encer maka bolu satu ini sudah siap untuk dicetak.


7. Siapkan loyang atau cetakan yang diolesi mentega tipis-tipis, lalu tuangkan adonan bolu kukus Chocolatos ke dalamnya.

Halaman:

Editor: Fauzia Assilmy

Sumber: YouTube Resep Kekinian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x