Peluang Usaha, Nih! Yuk, Simak Resep Brownies Tower Manis Sekaligus Lembut Buat Ide Jualan Ekonomis

- 6 Februari 2023, 17:36 WIB
Resep brownies tower buat ide jualan
Resep brownies tower buat ide jualan /instagram.com/cookingwithhel


BERITASUKOHARJO.com – Ada banyak sekali referensi ide menu masakan di internet yang bisa kamu andalkan untuk ide jualan, salah satunya seperti resep brownies tower di bawah ini.

Artikel kali ini akan membagikan resep brownies tower yang bisa dijadikan ide jualan jajanan anak sekolah yang bakalan laris.

Sajian brownies tower ini merupakan salah satu peluang usaha yang harus kamu coba sendiri di rumah buat jajanan anak sekolah.

Baca Juga: Resep Ongol-Ongol Labu Kuning, Ide Jualan Kue di Pasar yang Kenyal Legit Gurih, Jual Harga 1000an Pasti Ludes

Brownies tower memiliki rasa yang manis dengan tekstur lembut, jadi jika dijadikan ide jualan pasti bakalan laris banget.

Kamu harus banget cobain resep brownies tower yang super ekonomis dan hemat ini buat ide jualan jajanan anak sekolah.

Penasaran dengan resep sajian lembut dan manis buat ide jualan jajanan anak sekolah ini? Yuk, simak dan ikuti cara pembuatan brownies tower di bawah ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @cookingwithhel, berikut resep brownies tower yang manis buat ide jualan jajanan anak sekolah.

Baca Juga: Ide Jualan Cemilan 1000an: Bikin Brownies dengan Satu Telur Bisa Dapat Banyak, Rasanya Enak Dikemas Menarik

Bahan-Bahan:

- Margarin 200 gr, lelehkan

- Telur 2 butir

- Air 80 ml

- Pondan Premix Brownies 2 sachet @ 230 gr

Topping:

- Selai coklat

- Coklat batang / wafer / buah-buahan sesuai selera

Baca Juga: Saking Enaknya, Cemilan Ini Gak Pernah Sepi Pembeli, Belum Mateng Udah Ditungguin! Ide Jualan Pendulang Rezeki

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, kocok telur menggunakan garpu sekitar kurang lebih 1 menit saja.

2. Selanjutnya, masukkan semua bahan lainnya lalu aduk hingga rata sampai homogen.

3. Tuangkan ke loyang yang sudah dialasi kertas roti.

Baca Juga: Kuahnya Bening dan Segar, Resep Soto Kudus Paling Mudah untuk Menu Makan Sehari-Hari, Dijamin Nikmat Banget!

4. Panggang dengan suhu 175 °C kurang lebih selama 30 menit, oven sudah dipanaskan sebelumnya atau kukus 20 menit.

5. Potong kotak-kotak kecil lalu susun bentuk pyramid.

6. Hias sesuai selera menggunakan selai coklat, wafer, atau buah-buahan.

7. Setelah itu bisa langsung sajikan saja.

Baca Juga: Ide Jualan 2000-an! Simak Resep Puding Almond Leci Sehat dan Manis, Bahan Ekonomis dengan Untung Berlipat

Kini brownies tower siap untuk disantap bersama keluarga di rumah. Sajian manis ini bakalan tambah nikmat jika dimakan rame-rame, pasti bakalan nagih bangat karena lumeran setiap gigitan coklatnya.

Selain bisa untuk ide jualan jajanan anak sekolah, resep brownies tower ini juga bisa kamu andalkan untuk cemilan acara keluarga, seperti arisan atau acara besar lainnya.

Inilah resep brownies tower buat ide jualan jajanan anak sekolah yang ekonomis, bagaimana? Mudah, bukan? Yuk, langsung praktekkan di rumah dan jadikan brownies tower sebagai cemilan santai.

Selamat mencoba!***

Editor: Umi Riadatul Munasaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x