Resep Kue Lidah Kucing, Cemilan untuk Isian Toples yang Enak dan Renyah, Bikin Kamu Gak Berhenti Ngunyah!

- 4 Februari 2023, 17:27 WIB
Resep kue lidah kucing yang cocok jadi isian toples
Resep kue lidah kucing yang cocok jadi isian toples /Instagram @linagui.kitchen/

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan salted butter 150 gram, margarin 75 gram, dan gula halus 175 gram. Aduk dengan mixer kecepatan tinggi selama kurang lebih 5 menit atau sampai adonan menjadi mengembang, ringan, dan berwarna putih.

2. Selanjutnya, masukkan putih telur sebanyak 125 gram. Aduk kembali hingga tercampur rata,

3. Kemudian, kurangi kecepatan mixer, gunakan kecepatan yang paling rendah. Lalu, masukkan tepung protein sedang 220 gram, susu bubuk 30 gram, dan baking powder ¼ sdt. Aduk hingga adonan kue lidah kucing tercampur rata.

4. Lalu, tambahkan meses ceres sebanyak 3-4 sdm. Aduk rata dengan spatula.

Baca Juga: Resep Mudah Masak Mie Telur Nikmat dan Anti Ribet, Dijamin Cepat Masak dan Cocok untuk Menu Makan Akhir Bulan

5. Selanjutnya, siapkan plastik segitiga. Masukkan adonan dan gunting ujung plastik.

6. Spuit adonan kue lidah kucing secara memanjang di atas loyang khusus untuk membuat kue lidah kucing yang permukaannya sudah diolesi dengan mentega.

7. Masukkan loyang berisi adonan ke dalam oven yang sudah dipanaskan. Panggang selama kurang lebih 20 menit dengan api atas bawah pada suhu 160 derajat celcius.

8. Setelah kue lidah kucing matang, angkat, dan dinginkan. Kamu bisa memberinya isian coklat di antara 2 keping kue kering ini. Lalu, masukkan ke dalam toples.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah