Resep dan Tips Udang Goreng Kremes Super Renyah dan Gurih, Bikinnya Mudah Cocok Jadi Menu Makan Siang

- 2 Februari 2023, 17:39 WIB
Resep udang kremes dan tips agar renyah dan garing
Resep udang kremes dan tips agar renyah dan garing /YouTube Ceceromed Kitchen

BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu yang punya udang, tapi masih bingung ingin diolah menjadi seperti apa, coba ikuti resep dan tips udang goreng kremes dalam artikel ini.

Jika kamu mengikuti resep dan tips udang goreng kremes ini, dijamin udang kamu memiliki hasil yang super renyah dan gurih.

Udang goreng kremes yang super renyah dan gurih ini bikinnya mudah banget, lho. Cocok jadi menu makan siang bersama keluarga.

Resep dan tips udang goreng kremes yang super renyah dan gurih seperti ini bisa membuat kamu ketagihan dengan rasanya.

Baca Juga: Ide Jualan Unik, Gulung Mangga dengan Roti Laba-Laba, Anak-Anak Auto Serbu karena Ingin Coba!

Bila penasaran bagaimana resep dan tips udang goreng kremes yang cocok jadi menu makan siang, mari baca artikel resep ini hingga selesai, yuk!

Sebagaimana yang dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Ceceromed Kitchen tentang resep udang goreng kremes.

Bahan-bahan udang goreng kremes:

- 280 gram udang kupas

Bumbu yang dihaluskan:

- 7 siung bawang putih
- 1 sdt lada butiran
- 1/2 sdm garam
- 1 sdt kaldu bubuk

Baca Juga: Resep Kue Panada dengan Isian yang Gurih, Cocok Jadi Ide Usaha Takjil Saat Bulan Puasa Nanti

Bahan kremesan:

- 1 sdm bumbu yang dihaluskan
- 100 gram tepung beras
- 50 gram tepung sagu
- 1 butir telur
- 300 ml air

Cara membuat:

1. Siapkan udang dan kupas udangnya. Setelah udangnya dikupas, sayat punggung udang dan bersihkan dari kotoran yang ada di punggungnya.

Setelah dibersihkan dari kotorannya, cuci lagi hingga bersih, ya.

2. Selanjutnya, siapkan ulekan dan ulek bawang putih, lada butiran, garam dan juga kaldu bubuk. Diulek hingga benar-benar halus, ya.

3. Setelah bumbunya halus, bagi bumbu halus tersebut menjadi dua bagian. Setengah bumbunya dimasukkan ke dalam wadah yang berisi udang kupas dan diamkan udang kupas tersebut selama beberapa menit agar bumbunya meresap.

4. Selanjutnya, siapkan wadah dan isi dengan tepung beras. Salah satu tips agar udang kremes ini renyah adalah menggunakan tepung beras, ya.

Baca Juga: Cemilan Tradisional Super Simple dan Murah Meriah, Sekali Coba Dijamin Gak Bisa Berhenti Saking Enaknya!

5. Kemudian, masukkan sisa bumbu halus yang sudah dibagi dua tadi. Tambahkan tepung sagu dan telur.

Jadi, saat membuat kremesan, harus menggunakan telur, ya agar bisa gurih dan renyah juga.

6. Kemudian, tuangkan air dan aduk-aduk semua bahan tersebut sampai tercampur rata dan pastikan adonan kremesan ini encer, ya agar tidak menggumpal.

7. Selanjutnya, panaskan minyak goreng di dalam wajan yang lebar. Gunakan minyak yang banyak, ya agar hasilnya lebih renyah.

8. Celupkan udang kupas ke dalam adonan kremesan, lalu masukkan udang tersebut ke dalam minyak panas dan goreng sampai udangnya matang dan kremesannya garing.

Bila sudah seperti itu, angkat dan tiriskan.

9. Selanjutnya adalah sisa adonan kremesan ini digoreng juga. Jadi, tips agar lebih renyah dan garing adalah tuangkan adonan kremesan tersebut dengan ketinggian sekitar 40 cm agar adonannya tidak menggumpal.

Baca Juga: Pakai Resep Praktis Ini Ternyata Tahu Bakso Jadi Gurih dan Kenyal, Cocok Jadi Ide Usaha Titipkan ke Warung

Selain itu, saat menuangkan adonannya, gunakan api yang paling besar, ya agar kremesannya terpisah dan tidak menggumpal.

Bila sudah mulai garing, kecilkan apinya dan goreng sampai benar-benar matang.

10. Selanjutnya, tata udang goreng kremes di atas piring saji. Lalu, tuangkan tepung kremesan di atasnya.

Kremesan ini bisa disimpan di dalam toples, ya dan bisa tahan lama. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Ceceromed Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah