Wow! Labu Kuning Ditambah 1 Telur Jadi Ide Jualan Resep Pumpkin Sugar Buns, Empuk untuk Isian Snack Box

- 1 Februari 2023, 09:36 WIB
 resep pumpkin sugar buns
resep pumpkin sugar buns /Instagram @luis_widarto/

BERITASUKOHARJO.com - Labu kuning ternyata tidak hanya bisa disantap langsung dan jadi kolak, tapi bisa jadi pumpkin sugar buns.

Pumpkin sugar buns merupakan olahan roti yang terbuat dari labu kuning yang dicampur dengan telur, dan juga terigu, dan bahan lainnya.

Pumpkin sugar buns atau roti labu kuning ini memiliki tampilan menarik dengan warna kuning super cerah yang sangat menggoda untuk dicoba.

Baca Juga: Ide Jualan Cemilan 3 Bahan, Modal Ekonomis Untung Berlapis, Jual 1000-an Langsung Diserbu Anak SD, Pasti Laris

Teksturnya yang empuk dan sangat halus akan sangat disukai ibu-ibu karena nggak bikin seret ketika makan pumpkin sugar buns.

Untuk rasa, pumpkins sugar buns ini sangat manis dan juga terasa labu kuningnya semakin membuat unik citarasa kudapan satu ini.

Selain jadi ide jualan dan isian snack box, pumpkin sugar bun cocok jadi teman ngopi dan ngeteh bersama keluarga di rumah.

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip resep pumpkin sugar buns dari laman Instagram @luis_widarto, dan membagikan ulang untuk Anda.

Baca Juga: Resep Pangsit Kuah Super Enak dan Gurih, Ide Jualan 3000an yang Bisa Kamu Coba, Bisa Untung Banyak

Simak dan ikuti langkah demi langkah pembuatan pumpkin sugar buns berikut.

BAHAN-BAHAN

Pumpkin Sugar Buns

Bahan Roti :

250 gr tepung protein tinggi

100 gr pure labu kuning

30 gr gula pasir

40 gr margarin

1 butir telur

3 gr ragi instan

20-30 ml susu cair full cream

1/4 sdt garam


Bahan Olesan :

50 gr butter

10 gr gula kastor


Topping :

Gula kastor secukupnya

Baca Juga: Anti Gagal! Mudah Bikinnya, Pakai Metode All in 1, Resep Coffee Caramel Cookie Renyah, Manis, Lumer di Mulut

CARA MEMBUAT:

1. Dalam wadah, masukkan 250 gr tepung protein tinggi, 100 gr pure labu kuning yang sudah dihaluskan, 30 gr gula pasir, 1 butir telur, 3 gr ragi instan, 20-30 ml susu cair full cream.

2. Campur semua bahan yang sudah dimasukkan ke dalam wadah, mixer sampai rata.

3. Kemudian masukkan 40 gr margarin dan ¼ sdt garam, mixer kembali sampai kalis, diamkan adonan roti labu selama 45 menit hingga 1 jam.

4.Setelah didiamkan,kempiskan adonan, lalu gilas dengan ketebalan sampai 1 cm, beri sebagian dengan bahan isian, lalu lipat menjadi dua.

Baca Juga: Ide Jualan Risoles Isi Ragout Ayam Suwir, Pakai Satu Resep Dapat 60 Pcs, Jual Depan Sekolah Pasti Laris Manis

5. Selanjutnya, potong-potong adonan roti memanjang 2 cm, lalu ulir per bagian dan gulung kembali. Lakukan membentuk adonan hingga selesai.

6. Setelah seluruh adonan selesai dibentuk, diamkan kembali selama 10 menit.

7. Kemudian panggang adonan roti yang sudah didiamkan dengan suhu 180 derajat celcius selama 25 menit. Jika sudah matang, angkat dan sisihkan roti.

8. Selagi panas,oles roti dengan butter lalu balurkan dengan gula kastor pada bagian atasnya sampai merata sempurna.

Selamat mencoba! ***

 

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x