Tak Perlu Beli Mahal di Luar, Buat Saja di Rumah! Begini Resep Ikan Saus Asam Manis ala Restoran, Pasti Nagih!

- 13 Januari 2023, 17:03 WIB
Resep ikan saus asam manis ala restoran
Resep ikan saus asam manis ala restoran /YouTube tri pujis/

BERITASUKOHARJO.com - Selama ini jika makan di restoran suka pesan ikan saus asam manis? Bila iya, kini saatnya kamu stop beli, buat saja di rumah.

Dengan ikuti resep ini, kamu hasilkan lauk makan yang lezat dan bikin nagih, dijamin keluarga pada suka, siap-siap jadi menu favorit.

Penasaran dengan resep ikan saus asam manis berikut? Langsung saja simak cara membuatnya, kemudian praktikkan, anti gagal!

Baca Juga: Para Pencinta Roti Harap Merapat! Yuk, Bikin Yogurt Cake Lembut dan Enak Buat Cemilan Santai di Rumah

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube tri pujis, berikut resep ikan saus asam manis ala restoran, buat di rumah rasa tetap menggugah!

Bahan-Bahan:

250 gr ikan fillet

sejumput garam dan lada

perasan 1/4 buah lemon

100 gr tepung bumbu serbaguna

air es secukupnya

Baca Juga: Hidangan Akhir Bulan Hemat! Begini Cara Bikin Kari Kale Gurih yang Nampol Buat Menu Makan Siang Keluarga

1 buah wortel

1/2 buah timun

3 buah cabai merah keriting

2 siung bawang putih

1/2 siung bawang bombay

100 ml air

1 sdm saus tiram

1 sdm saus sambal

1 sdm saus tomat

1/2 sdt gula

sejumput garam

1/2 sdt tepung maizena + 30 ml air

Baca Juga: Punya Tahu dan Terong? Begini Cara Olah Jadi Menu Makan yang Nikmat, Mudah Dibuat dan Pastinya Ekonomis 

Cara Membuat:

1. Siapkan 250 gr ikan fillet, kemudian potong kecil-kecil atau sesuai selera, taruh ke dalam wadah.

2. Selanjutnya, berikan sejumput garam dan lada serta perasan 1/4 buah lemon, remas-remas aduk hingga tercampur rata.

3. Kemudian, siapkan 1 buah wortel dan 1/2 buah timun, kupas kulitnya lalu iris memanjang seperti korek api, sisihkan.

4. Setelah itu, siapkan 3 buah cabai merah keriting, kemudian iris serong atau sesuai selera, sisihkan.

Baca Juga: Ide Jualan Ekonomis untuk di Kantin SD Modal Roti Tawar dan Sosis, Rasanya Super Enak Dijamin Laris Tiap Hari!

5. Lanjut siapkan 2 siung bawang putih dan 1/2 siung bawang bombay, kemudian iris tipis-tipis atau sesuai selera, sisihkan.

6. Lalu, siapkan mangkuk, kemudian masukkan 100 gr tepung bumbu serbaguna dan tuang air es secukupnya, aduk hingga tercampur rata.

7. Kemudian, masukkan ikan yang sudah dimarinasi ke dalam larutan tepung, balur hingga tertutup rata.

8. Selanjutnya, siapkan wajan, panaskan minyak untuk menggoreng, masukkan ikan, goreng hingga kecoklatan dan matang merata, angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Ternyata Begini Resep Sambal Goreng Ati Ampela Paling Enak dan Gurih Pol

9. Setelah itu, siapkan wajan lain, panaskan minyak untuk menumis, masukkan irisan bawang putih, tumis hingga harum.

10. Setelah harum, masukkan irisan cabai merah keriting dan irisan wortel, tumis hingga layu.

11. Kemudian, lanjut masukkan 100 ml air, 1 sdm saus tiram, 1 sdm saus sambal, 1 sdm saus tomat, 1/2 sdt gula, dan sejumput garam, aduk hingga tercampur rata dan masak hingga mendidih.

Baca Juga: Padahal Cuma Mencampur Singkong dan Gula Merah, Jadi Cemilan Manis untuk Ide Jualan dengan Resep Ini

12. Setelah mendidih, masukkan irisan timun dan irisan bawang bombay, serta larutan tepung maizena, aduk hingga tercampur rata, masak hingga mendidih, matikan api kompor.

13. Lalu, siapkan piring saji, pindahkan ikan goreng tepung ke dalam piring dan tuang saus asam manis di atasnya.

14. Ikan saus asam manis siap untuk dihidangkan dan dinikmati. Selamat mencoba! ***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah