Padahal Cuma Mencampur Singkong dan Gula Merah, Jadi Cemilan Manis untuk Ide Jualan dengan Resep Ini

- 12 Januari 2023, 15:35 WIB
Resep cemilan manis olahan singkong dan gula merah
Resep cemilan manis olahan singkong dan gula merah /YouTube PAP COOK

BERITASUKOHARJO.com - Kalau kamu punya singkong dan gula merah yang menganggur di dapur rumahmu, mending kamu olah menjadi cemilan manis dan cantik untuk jadi ide jualan menguntungkan ini.

Kamu cukup mengolah singkong dan gula merah yang kamu miliki dengan menggunakan resep berikut ini, buatnya sangat mudah dan tidak memerlukan oven atau mixer untuk memasaknya.

Bila kamu tertarik untuk mencoba resep cemilan manis ini di rumah, simak cara membuat dan juga bahan lengkapnya dalam artikel berikut ini ya! 

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube PAP COOK, berikut resep cemilan manis dari olahan singkong dan gula merah yang cocok jadi ide jualan, dijamin bikin untung banyak deh!

Baca Juga: Tak Perlu Beli di Luar Lagi! Ternyata Begini Resep Ayam Balado Khas Rumah Makan Padang, Pedas Gurih dan Lezat!

Bahan:

1 kg singkong parut

1 bungkus agar-agar tanpa rasa

130 ml santan kental (2 bungkus santan instan @65 ml) 

250 gr gula merah (jika ingin tidak terlalu manis bisa dikurangi)

50 gr gula pasir (3 sdm gula pasir)  

1 sdt garam

1 saset kecil vanili bubuk

2 lembar daun pandan

100 ml air

Baca Juga: Pecinta Nasi Padang Wajib Merapat! Bikin Gulai Singkong Tanpa Santan Dijamin Praktis dan Laris

Cara:

1. Siapkan semua bahan yang akan digunakan, selanjutnya kupas singkong, cuci bersih lalu parut hingga teksturnya halus, sisihkan.

2. Selanjutnya, sisir halus gula merah yang akan digunakan, masukkan ke dalam panci.

3. Campur gula merah yang sudah disisir halus dengan gula pasir, garam, dan satu lembar daun pandan yang diikat sampul.

4. Siram semua bahan tadi dengan 100 mili air, aduk sampai rata.

5. Masak semua bahan ini sampai gula larut dan air mulai mendidih, matikan api kompor lalu tunggu hingga dingin.

6. Bila air gula merah sudah dingin, tuang air gula merah tersebut ke dalam parutan singkong tadi, aduk sampai rata.

7. Selanjutnya masukkan satu sachet agar-agar tanpa rasa, 2 sachet santan instan, dan sedikit vanili bubuk, aduk sampai tercampur rata kemudian sisihkan.

Baca Juga: Sekali Makan Langsung Kenyang! Bikin Ide Jualan Cake Manis di Depan Sekolah, Bahan Ekonomis Dijamin Laris

8. Siapkan loyang, olesi permukaannya dengan minyak goreng tipis-tipis baru kemudian masukkan semua adonan yang sudah dibuat tadi, ratakan permukaannya dengan spatula.

9. Masukkan adonan ini ke dalam kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya, kukus selama 45 menit di api sedang, tutup panci kukusan harus dilapisi dengan kain bersih agar uap tidak menetes.

10. Setelah 45 menit, segera angkat dari kukusan dan tunggu hingga dingin suhu ruang terlebih dahulu baru kemudian potong sesuai selera.

11. Singkong agar gula merah sudah siap untuk segera dihidangkan!

Selamat mencoba! ***

Editor: Nadia Nurhasanah

Sumber: YouTube PAP COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah