Tepung Ketan Diolah Begini Cocok Jadi Ide Jualan 2000-an, Cemilan Warna-Warni Super Kenyal, Legit, dan Lembut

- 4 Januari 2023, 10:24 WIB
Resep ide jualan olahan tepung ketan
Resep ide jualan olahan tepung ketan /YouTube Ria Susiami.

1. Masukkan 300 gram tepung ketan, 90 gram tepung terigu, 250 gram gula pasir, dan 1/2 sendok teh garam ke dalam mangkuk. Aduk hingga bahan cemilan kenyal itu tercampur rata.

2. Setelah itu, tuangkan 600 mililiter santan cair dengan kekentalan sedang sedikit demi sedikit ke dalam mangkuk adonan cemilan sambil terus diaduk memakai whisk.

3. Jika adonan cemilan kenyal sudah tercampur, pindahkan ke dalam mangkuk lain dengan cara disaring agar lebih halus.

Baca Juga: Cara Mudah Bikin Bakso Sapi yang Super Kenyal dan Enak, Cocok Banget Jadi Santapan Saat Cuaca Dingin

4. Kemudian, bagi adonan cemilan ini jadi 5 bagian. 4 bagian masing-masing kurang lebih sebanyak 100 mililiter, sedangkan 1 bagian lagi adalah sisanya.

5. Setiap bagian bagian adonan cemilan ini lalu dipisahkan ke dalam mangkuk berbeda. Adonan kelima yang memiliki jumlah paling banyak disisihkan dahulu.

6. Pada keempat bagian adonan cemilan lalu ditambahkan beberapa tetes pewarna makanan berbeda. Resep ini memakai warna pink, kuning, hijau, dan ungu.

Baca Juga: Punya Terong dan Telur? Olah Jadi Masakan Seperti Ini Saja! Rasanya Gurih dan Lezat, Cocok untuk Santap Siang

7. Setiap adonan lalu diaduk hingga masing-masing berubah warna dan jadi beberapa adonan dengan warna-warni berbeda. Sisihkan sebentar.

8. Setelah itu, ambil adonan kelima tadi yang disisihkan dan tambahkan pemutih makanan sebanyak 1/2 sendok teh. Aduk hingga rata. Tahap ini bersifat opsional.

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Ria Susiami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x