Modal Roti Tawar dan Buah Pisang Jadi Ide Jualan Cemilan Manis dan Ekonomis, Begini Cara Membuatnya

- 26 Desember 2022, 18:48 WIB
Resep ide jualan olahan roti tawar dan pisang
Resep ide jualan olahan roti tawar dan pisang /YouTube Pojok Ceu Inday.

BERITASUKOHARJO.com – Kalian butuh ide jualan? Tenang! Ada ide jualan yang bisa kalian coba dalam artikel ini.

Ide jualan yang bisa kalian cobain, yaitu jualan cemilan manis. Bahan dasar yang digunakan untuk membuat cemilan manis ini sangat ekonomis.

Adapun bahan dasarnya, yaitu roti tawar dan buah pisang. Dari kedua bahan tersebut dikreasikan menjadi cemilan manis yang enak.

Untuk membuat cemilan manis dari bahan dasar roti tawar dan buah pisang ini sangat mudah. Lalu, bagaimana cara membuatnya?

Baca Juga: Modal 1 Sachet Kopi Instan Bisa Bikin Isian Snack Box Makin Spesial, Dijamin Ekonomis Sekaligus Laris

Dilansir dari kanal YouTube Pojok Ceu Inday, BeritaSukoharjo.com telah menulis cara membuat cemilan manis untuk ide jualan dari bahan dasar roti tawar dan buah pisang, berikut cara membuatnya.

Bahan-Bahan:

Roti tawar
6 buah pisang matang
13 sdm tepung terigu
4-5 sdm gula pasir
1 sdm mentega
50 gr keju parut

Bahan Lainnya:

10 sdm tepung terigu
250 ml air
1 sdm gula pasir
Tepung panir atau tepung roti secukupnya

Baca Juga: Bikin Menu Makan Malam Terong Santan Pedas Seperti Ini Pasti Bikin Nasi Cepat Habis, Rasanya Gurih dan Lezat

Cara Membuat:

1. Siapkan bahan, kupas 6 buah pisang matang. Lalu, masukkan ke dalam wadah. Kemudian, haluskan.

2. Lalu, tambahkan dengan 13 sdm tepung terigu, 4-5 sdm gula pasir, dan 50 gr keju parut. Kemudian, aduk sampai tercampur rata.

3. Lalu, masukkan 1 sdm mentega. Aduk kembali sampai tercampur rata.

4. Selanjutnya, ambil selembar roti tawar, letakkan 2-3 sdm adonan di atas roti tawar. Lalu, ratakan. Kemudian, tutup dengan selembar roti tawar. Lakukan langkah ini sampai adonan habis. Kemudian, sisihkan terlebih dahulu.

Baca Juga: Cantik Sekaligus Enak Tapi Ini Sajian Lembut dan Manis yang Biasa Jadi Ide Jualan Isian Snack Box

5. Selanjutnya, kita buat bahan pencelupnya. Masukkan 10 sdm tepung terigu ke dalam wadah.

6. Kemudian, tambahkan 250 ml air, masukkan air secara bertahap sambil diaduk.

7. Setelah adonan tercampur rata, tambahkan 1 sdm gula pasir. Lalu, aduk kembali sampai gula pasir larut.

8. Selanjutnya, celupkan roti tawar yang telah terisi dengan adonan isian ke dalam adonan pencelup.

9. Lalu, baluri seluruh permukaannya dengan tepung panir.

Baca Juga: Resep Ayam Chilipadi yang Pedas Buat Bibir Dower, Ide Lauk Makan Siang Bikin Kenyang

10. Selanjutnya, masukan roti tawar ke dalam minyak panas. Goreng roti tawar dengan api sedang sampai kecoklatan. Lalu, angkat dan tiriskan.

11. Kemudian, belah menjadi 2 bagian. Lalu, tambahkan messes pada salah satu sisi roti tawar.

12. Cemilan dari olahan roti tawar siap disajikan atau dikemas untuk ide jualan.

Itulah cara membuat ide jualan cemilan manis dari bahan dasar roti tawar dan buah pisang. Selamat mencoba.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Pojok Ceu Inday


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x