Wah, Modal Tepung Tapioka Jadi Ide Jualan Istimewa, Bumbunya Juara! Cemilan Simple tapi Rasanya Nagih Banget!

- 8 Desember 2022, 19:39 WIB
Resep cemilan ide jualan olahan tepung tapioka
Resep cemilan ide jualan olahan tepung tapioka /Instagram @wawawiati.

BERITASUKOHARJO.com - Penggunaan tepung tapioka dalam kehidupan sehari-hari memang tak dimungkiri sangat sering dijumpai.

Nah, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep cemilan simple super enak yang bikin nagih dari olahan tepung tapioka.

Selain rasanya enak, buatnya simple, bumbunya juara, modal cemilan olahan tepung tapioka ini juga murah meriah sehingga cocok dijadikan sebagai ide jualan istimewa.

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Jangan khawatir karena BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari akun Instagram @wawawiati.

Baca Juga: Cemilan Unik Pake Banget! Sulap Pisang Jadi Pizza Kekinian, Ide Jualan Ini Dijamin Laku Keras, Enaknya Nagih!

Bahan-Bahan:

250 gr tepung tapioka

1 sdt garam

1 sdt kaldu bubuk

2 batang bawang daun iris tipis

250-270 ml air mendidih

Bahan Minyak Bawang:

10 lembar daun jeruk, iris halus

4 siung bawang putih, digeprek lalu cincang halus

4 sendok sayur minyak goreng

Baca Juga: Mewah dan Cantik Sekali Dessert dari Olahan Pisang Ini, Ide Jualan Mudah dan Murah, Lumer di Mulut

Bahan Bumbu Tabur:

Cabai bubuk kasar dan halus

Bumbu penyedap rasa ayam bawang

Cara Membuat:

1. Pertama, kita buat dulu minyak bawangnya. Siapkan wajan dan panaskan minyak.

2. Masukkan daun jeruk, lalu goreng sampai layu atau setengah matang.

3. Selanjutnya, masukkan bawang putih, goreng juga sampai wangi dan tampak kering kecokelatan. Sisihkan dulu.

Baca Juga: Bikin Cemilan Kue Kering Tosca Manado, Renyah Nikmat dan Simple, Oke untuk Isian Toples Natal atau Ide Jualan

4. Siapkan wadah, lalu masukkan tepung tapioka.

5. Tambahkan garam, kaldu bubuk, dan irisan daun bawang. Aduk dan campur semua bahan sampai rata.

6. Jika sudah, bagi adonan menjadi dua bagian dengan porsi yang sama.

7. Tuang air mendidih ke wadah yang berisi 1/2 bagian tepung, lalu aduk rata dengan spatula atau sendok kayu hingga adonan bertekstur kental dan lengket.

8. Selanjutnya, masukkan sisa tepung, aduk lagi hingga tercampur rata.

Baca Juga: Cuma 1 Telur Jadi Kue Coklat Kukus yang Lembut, Tidak Seret, dan Lumer di Mulut, Cocok untuk Ide Jualan

9. Mulai bentuk adonan dengan cara dicomot asal saja (tak perlu dibikin bulat dan licin).

Dibentuknya kira-kira sebesar kelereng atau sesuai selera saja. Lakukan langkah ini sampai adonan habis.

10. Siapkan wajan dan panaskan minyak. Saat minyak mulai sedikit panas (jangan tunggu sampai benar-benar panas, ya), masukkan adonan.

Goreng menggunakan api sedang sampai adonan tampak mengembang dan kokoh.

11. Angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Jajanan Pasar yang Selalu Jadi Rebutan, Cemilan Manis Olahan Gula Merah dan Santan untuk Ide Jualan

Untuk proses menggoreng selanjutnya, diamkan minyak beberapa saat dulu dalam keadaan api mati sampai panasnya berkurang (sekitar 1-2 menit).

Lalu masukkan adonan, kemudian nyalakan api dan lanjutkan menggoreng sampai matang.

12. Masukkan cemilan tapioka yg sudah matang ke dalam wadah.

13. Selanjutnya, tuang minyak bawang sesuai selera.

14. Lalu taburi dengan cabai bubuk dan bumbu penyedap sesuai selera juga. Aduk rata.

15. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Instagram @wawawiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x