Cuma 1 Telur Jadi Kue Coklat Kukus yang Lembut, Tidak Seret, dan Lumer di Mulut, Cocok untuk Ide Jualan

- 8 Desember 2022, 18:55 WIB
resep kue coklat kukus untuk ide jualan
resep kue coklat kukus untuk ide jualan /YouTube Dapur Mamike

BERITASUKOHARJO.com - Hanya dengan satu butir telur, kamu bisa membuat kue coklat kukus dengan hasil yang lembut, tidak seret, dan lumer di mulut.

Oleh karena itu, resep kue coklat kukus ini cocok untuk ide jualan dengan modal ekonomis dan mudah dibuat.

Kue coklat kukus ini diolah menjadi bentuk cupcake dengan topping beragam, sehingga bisa menarik perhatian pembeli dan berpotensi laris manis di pasaran.

Baca Juga: Cemilan Unik Pake Banget! Sulap Pisang Jadi Pizza Kekinian, Ide Jualan Ini Dijamin Laku Keras, Enaknya Nagih!

Nah, langsung saja simak resep kue coklat kukus yang lembut, tidak seret, dam lumer di mulut untuk ide jualan. Dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Mamike.

Bahan-Bahan:

1 butir telur
3 sdm gula pasir
1/2 sdt emulsifier (SP/TBM/Ovalet)
5 sdm tepung terigu protein sedang
2 sdm coklat bubuk
1/2 sdt baking powder
3 sdm air
3 sdm minyak goreng
2 sdm susu kental manis

Topping:

Glaze coklat secukupnya
Chocochips secukupnya
Kacang secukupnya
Springkel secukupnya

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan telur, gula pasir, dan emulsifier. Aduk dengan mixer dengan kecepatan tinggi sampai putih dan kental berjejak.

Baca Juga: Jajanan Pasar yang Selalu Jadi Rebutan, Cemilan Manis Olahan Gula Merah dan Santan untuk Ide Jualan

2. Setelah itu, masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, garam, dan baking powder sambil disaring. Aduk rata dengan spatula.

3. Tuang air, minyak goreng, dan susu kental manis. Aduk rata menggunakan mixer dengan kecepatan paling rendah hanya sampai tercampur rata.

4. Setelah adonan jadi, tuang ke dalam masing-masing cup plastik hingga terisi tiga per empat penuh.

5. Siapkan kukusan. Kukus cupcake selama 30 menit sampai mengembang dan matang. Jika sudah, keluarkan dari kukusan. Diamkan hingga dingin.

6. Untuk topping, kamu bisa siapkan glaze dengan memasukkannya ke dalam plastik segitiga agar mudah disemprotkan ke cupcake.

7. Setelah cupcake dingin, semprotkan glaze ke atas cupcake sesuai selera. Kamu juga bisa menghias cupcake agar tampilannya menarik.

Baca Juga: Bumbunya Pedas Mantap, Inilah Resep Membuat Sambal Terong Balado untuk Menu Harian, Dijamin Bikin Ketagihan

8. Selain memberi glaze pada cupcake, kamu bisa memberi topping lain berupa kacang, chocochips, atau springkel.

Untuk topping, juga bisa disesuaikan dengan selera pasar atau sesuai dengan pesanan pembelimu.

Cupcake coklat lumer ini bisa kamu kemas dalam box kertas atau plastik mika yang diberi stiker logo usahamu atau ucapan terima kasih agar meningkatkan nilai jual.

Untuk isi cupcake per kemasan, bisa kamu sesuaikan dengan harga jual yang kamu tetapkan.

Nah, demikian resep cupcake coklat kukus lumer, lembut, dan tidak seret di mulut yang cocok untuk ide jualan.

Selamat mencoba.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Dapur Mamike


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x