Ide Jualan Pisang Dibikin Kroket Isi Cokelat Ini Belum Banyak yang Jual, Lumer Nikmat Pasti Tarik Pelanggan

- 30 November 2022, 10:07 WIB
resep kroket pisang isi cokelat
resep kroket pisang isi cokelat /YouTube Beqs Kicthen

BERITASUKOHARJO.com – Jika kamu tertarik memulai bisnis cemilan, maka resep pisang yang diolah jadi kroket pisang isi cokelat ini bisa jadi ide jualan yang tepat.

Cukup olah pisang manis yang sudah cukup matang dan kombinasikan dengan isian cokelat yang lumer, pasti hasil ide jualan ini nikmat dan bisa tarik pelanggan.

Uniknya ide jualan kroket pisang isi cokelat ini belum banyak yang jual jadi pasti ide jualan ini nggak banyak pesaing.

Baca Juga: Anak-anak Susah Makan Sayur? Bikin Cemilan Nugget Mie Sayur Aja! Dijamin Enak dan Pasti Suka, Simak Resep Ini!

Tanpa menunggu lama, segera simak resep kroket pisang isi cokelat ini yang dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Beqs Kitchen. Dijamin nikmat lumer bisa buat pelanggan tertarik.

Bahan Utama Kroket Pisang Isi Cokelat:

500 gram pisang manis

50 gram gula pasir

1/4 sendok teh garam

50 gram tepung terigu protein sedang

30 gram tepung maizena

Cokelat batang (DCC) secukupnya

Minyak goreng secukupnya

Bahan Pelapis:

70 gram tepung terigu protein sedang

130-150 mililiter air

Sejumput garam

Tepung panir secukupnya

Cara Membuat:

1. Siapkan 500 gram pisang sesuai selera yang penting sudah matang, lalu masukkan pisang ke dalam panci pengukus yang airnya sudah mendidih.

Baca Juga: Enaknya Resep Olahan Tahu dan Telur, Cocok Banget Buat Anak Kos, Mudah, Praktis, dan Ekonomis!

2. Kukus pisang selama kurang lebih 15 menit hingga matang dan bertekstur lembut. Setelah matang, segera angkat pisang dari panci pengukus dan kupas pisang tersebut.

3. Pisang yang sudah dikupas dimasukkan ke dalam mangkuk dan hancurkan menggunakan garpu hingga halus.

4. Jika pisang sudah cukup halus, tambahkan 50 gram gula pasir, 1/4 sendok teh garam, 50 gram tepung terigu protein sedang, dan 30 gram tepung maizena ke dalam mangkuk.

5. Selanjutnya, aduk-aduk menggunakan spatula hingga semua bahan benar-benar tercampur dengan merata. Sisihkan untuk sementara waktu.

6. Berikutnya, buat bahan pencelup dengan mempersiapkan mangkuk ukuran sedang lalu masukkan 70 gram tepung terigu protein sedang dan sejumput garam.

7. Aduk-aduk bahan tersebut sambil tuangkan 130-150 mililiter air sedikit demi sedikit. Aduk dan masukkan air sampai konsistensi adonan sesuai selera. Sisihkan untuk sementara waktu.

8. Ambil cokelat batang (DCC) secukupnya kemudian potong-potong menjadi beberapa bagian seukuran jempol tangan atau bisa juga sesuai selera.

9. Setelah itu, ambil adonan kroket pisang sesuai selera atau jika mengikuti dalam video maka ambil sebanyak 40 gram.

Baca Juga: Isian Snack Box Super Praktis! Berikut Resep Ongol-Ongol Singkong Ekonomis Cocok Jadi Ide Jualan Paling Laris

10. Bulat-bulatkan adonan lalu pipihkan. Isi bagian tengah kroket pisang tersebut dengan sepotong DCC.

11. Selanjutnya, tutup DCC dengan adonan dan bentuk adonan kroket pisang isi cokelat menjadi lonjong atau bulat. Sisihkan dahulu.

12. Lakukan proses pengisian dan pembentukan adonan kroket pisang isi cokelat hingga selesai.

13. Adonan kroket pisang yang telah diisi dengan cokelat dan dibentuk segera dimasukkan ke dalam adonan pencelup basah yang tadi dibuat.

14. Lalu masukkan ke dalam mangkuk berisi tepung panir. Aduk-aduk sambil sedikit ditekan agar tepung panir menempel di permukaan kroket pisang isi cokelat.

15. Lakukan hal yang sama secara berulang sampai seluruh kroket pisang isi cokelat sudah terlapisi oleh adonan pencelup basah dan tepung panir.

Baca Juga: Dijamin Ketagihan! Resep Cemilan Bakpao Krim Custard yang Empuk, dan Anti Bantet, Wajib Dicoba

16. Kemudian, siapkan teflon dan panaskan minyak goreng secukupnya dengan api sedang. Jika minyak goreng sudah cukup panas, segera masukkan kroket pisang isi cokelat.

17. Goreng kroket pisang isi cokelat hingga matang dan berubah warna keemasan. Balik sesekali agar kroket pisang isi cokelat matang merata.

18. Ketika kroket pisang isi cokelat sudah cukup matang dan kedua sisi berubah warna keemasan, segera angkat dan tiriskan.

19. Sajikan kroket pisang isi cokelat dengan menggunakan paper cup agar lebih cantik dan menggugah selera.

Segera recook resep kroket pisang isi cokelat tersebut.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Beqs Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x