Sajian Praktis Hajatan Keluarga! Bikin Kue Lupis Super Manis dan Ekonomis, Dijamin Bakalan Laris

- 29 November 2022, 13:10 WIB
Resep kue lupis ekonomis
Resep kue lupis ekonomis /Instagram @luis_widarto.

BERITASUKOHARJO.com – Kamu sedang cari resep buat sajian acara hajatan keluarga di rumah? Wah, sepertinya resep sajian praktis di bawah ini cocok untuk kamu coba.

Artikel kali ini akan membagikan resep sajian kue lupis yang akan menghasilkan rasa yang super manis dan enak.

Sajian kue lupis ini sangat cocok untuk dijadikan hidangan saat acara besar, seperti arisan atau hajatan keluarga.

Selain itu, kue lupis ini juga terbuat dari bahan-bahan ekonomis dengan cara yang praktis, jadi sangat hebat.

Baca Juga: Cuma Pake Buah Pisang Bisa Bikin Sajian Mewah untuk Arisan Keluarga, Dijamin Enak dan Laris Manis

Sajian kue lupis ini memiliki rasa yang super manis dan tekstur yang lembut, dijamin bakalan laris manis saat dijadikan hidangan hajatan keluarga.

Penasaran dengan resep kue lupis ini? Yuk, simak dan ikuti cara pembuatan sajian buat acara hajatan keluarga ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @luis_widarto, berikut resep kue lupis yang cocok jadi sajian hajatan keluarga.

Baca Juga: Selalu Banjir Orderan! Olahan Tepung Ketan Ini Cemilan Cantik Rasa Manis Gurih, Jadi Isi Snack Box Auto Laris

Bahan-Bahan:

- 500 gr beras ketan putih

- 2 lembar daun pandan

- 1 sdt garam

- 200 gr kelapa parut, campurkan dengan garam lalu kukus

- daun pisang secukupnya

- air secukupnya

Saus Gula Merah:

- 150 gr gula merah

- 200 ml air

- 1 sdm penuh tepung maizena larutkan dengan air

- 1 lembar daun pandan

Baca Juga: Wow, Modal Pisang Murah Jadi Ide Jualan 1000an Untung Berlimpah! Isiannya Enak Mantul Pantas Laris Manis

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, cuci bersih beras ketan, rendam beras ketan dengan air mendidih selama kurang lebih 30 menit, tiriskan.

2. Siapkan daun pisang (sobek-sobek dengan ukuran lebar 10 cm), lipat-lipat segitiga bentuk kerucut, lalu isi dengan beras ketan, lipat dan semat menggunakan tusuk gigi. Lakukan hingga semua selesai.

3. Masukkan semua lupis dalam panci presto, lalu tambahkan air secukupnya sampai terendam.

4. Presto selama kurang lebih 45 menit, angkat dan tunggu hingga dingin.

Baca Juga: Baru Buka Langsung Laris Diserbu! Sulap Cemilan Tradisional Jadi Ide Jualan Kekinian, Rasanya Enak Mantul!

5. Buat saus, rebus gula merah, air, dan daun pandan hingga gula benar-benar larut. Setelah itu, saring.

6. Masukkan lagi gula merah dalam panci, tambahkan larutan tepung maizena, aduk hingga rata, lalu rebus sampai mengental.

7. Setelah kue lupis dingin, buka daun pisangnya dan taburi dengan kelapa parut, sajikan dengan saus gula merah yang tadi sudah dimasak.

Kini kue lupis siap untuk dihidangkan. Sajian super manis ini akan lebih nikmat jika dimakan dalam keadaan dingin agar sensasi rasa manisnya lebih terasa.

Selain bisa jadi sajian buat hajatan keluarga, resep kue lupis ini juga bisa kamu gunakan sebagai ide jualan yang bakalan laris manis. Selamat mencoba!***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Instagram @luis_widarto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah