Olahan Kentang Jadi Cemilan Buat Ide Jualan, Enak dan Lumer di Mulut, Simak Resep di Bawah ini

- 27 November 2022, 15:07 WIB
Resep cemilan olahan kentang untuk ide jualan lumer dan enak
Resep cemilan olahan kentang untuk ide jualan lumer dan enak /YouTube dapurumi

BERITASUKOHARJO.com – Ide jualan yang tidak akan pernah habis untuk dikreasikan adalah cemilan. Salah satu cemilan yang bisa kalian coba untuk ide jualan adalah dengan bahan dasar kentang.

Sebuah resep cemilan dari olahan kentang ini memiliki cita rasa yang enak. Selain itu ketika kita menggigit cemilan ini, akan ada isian yang lumer di mulut.

Lalu, bagaimana resep ide jualan dari olahan kentang?

Dilansir dari kanal YouTube dapurumi, BeritaSukoharjo.com telah menulis resep ide jualan cemilan dari olahan kentang, berikut resepnya.

Baca Juga: Simple tapi Enak Perpaduan Gurih Manis, Coba Ide Jualan Hantaran Kue Strawberry Ombre, Persiapan Tahun Baru

Bahan yang Digunakan:

- 300 gram Kentang

- 3,5 sdm Tepung Maizena

- ½-3/4 sdt Garam

- ½-3/4 sdt Kaldu Jamur/Kaldu Bubuk Lainnya

- 4 sdt Merica Bubuk

- 85 gram Mozarella/Quick melt

Bahan untuk Pelapis:

- Secukupnya terigu

- 1 butir telur

- Secukupnya tepung roti

Baca Juga: Dompet Tipis Gak Masalah, Cemilan Tanggal Tua Olahan Tepung dan Susu Ini Irit Banget! Simple tapi Super Enak

Cara Membuat:

1. Siapkan kentang, kupas kulitnya, potong menjadi beberapa bagian, dan masukkan ke dalam wadah berisi air.

2. Selanjutnya, siapkan panci dan didihkan air. Kemudian masukkan kentang. Rebus sampai matang dan empuk. Lalu, angkat dan tiriskan.

3. Setelah suhunya turun, pindahkan ke dalam wadah. Kemudian haluskan.

4. Selanjutnya, tambahkan 3 sdm tepung maizena, 1/2-3/4 sdt garam, 1/2-3/4 sdt kaldu jamur, dan 1/4 sdt merica bubuk.

Baca Juga: Cuma 3 Bahan Aja Tanpa Oven dan Digoreng, Jadi Cemilan Teman Saat Ngeteh dan Ngopi Bersama Keluarga

5. Aduk semua bahan sampai tercampur rata.

6. Ambil sedikit adonan. Bulatkan dan pipihkan. Lalu, beri isian dengan keju yang telah dipotong kecil. Bentuk adonan menjadi bulat kembali. Lakukan langkah ini sampai adonan habis. Kemudian sisihkan terlebih dahulu.

7. Selanjutnya, kita buat bahan pelapis. Siapkan wadah, masukkan 1 butir telur dan kocok sampai tercampur rata.

8. Ambil adonan yang telah dibulatkan, masukkan ke dalam telur, lalu baluri dengan tepung terigu. Masukkan lagi ke telur, tiriskan, dan baluri dengan tepung roti. Lakukan langkah ini sampai semua adonan terlumuri dengan sempurna.

Baca Juga: Modal 3 Bahan Sederhana Jadi Cemilan Ide Jualan Luar Biasa, Enak Banget Olahan Tape Singkong Ini, Bikin Nagih!

9. Siapkan wajan, panaskan minyak goreng, dan masukkan adonan kentang. Goreng dengan api sedang sampai adonan berwarna kecoklatan. Balik supaya merata. Setelah matang, angkat dan tiriskan.

10. Cemilan dari olahan kentang siap disajikan atau dikemas untuk ide jualan.

Itulah resep cemilan dari olahan kentang yang bisa kalian coba dan jadikan ide jualan. 1 resep di atas untuk 20-21 pcs cemilan kentang. Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube dapurumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x