Resep Kue Bawang yang Lagi Viral ala Mama Fuji, Cocok Jadi Isian Toples Lebaran Kamu

- 21 November 2022, 06:59 WIB
Resep cemilan kue bawang ala Mama Fuji
Resep cemilan kue bawang ala Mama Fuji /YouTube Paprika Merah

BERITASUKOHARJO.com - Salah satu resep kue bawang yang rekomendasi untuk kamu penyuka cemilan renyah dan gurih adalah kue bawang Mama Fuji.

Cemilan kue bawang viral ala-ala Mama Fuji ini sangat cocok jadi isian toples saat hari lebaran. Dijamin, cemilan kue bawang ini bikin nagih.

Selain itu, cemilan kue bawang ala Mama Fuji ini juga sangat cocok jadi ide jualan. Sebab, resep cemilan gurih dan renyah ini sangat viral dan banyak peminatnya.

Jika kamu penasaran dengan resep kue bawang yang lagi viral ala Mama Fuji, silakan simak artikel resep ini hingga selesai, ya.

Baca Juga: Punya Tepung Ketan dan Gula Merah? Dibuat Cemilan Legit Ini yuk, Super Mantul Enaknya! Bisa untuk Ide Jualan

Berikut ini, BeritaSukoharjo.com akan membagikan resep lengkapnya yang telah dirangkum dari kanal YouTube Paprika Merah.

Bahan:

200 gr bawang merah
70 gr bawang putih
70 gr daun seledri
700 gr tepung terigu
300 gr tepung tapioka
1 butir telur
2 sdm margarin
200 ml air + 65ml santan instan (total cairan kurang lebih 300 ml)
2 sdt total garam
2 sdt kaldu bubuk
1/4 sdt lada

Cara membuat:

1. Siapkan bahan yang akan digunakan. Lalu, potong-potong tipis daun seledri. Yang diambil itu hanya daunnya saja ya, tidak perlu batangnya. Bila sudah dipotong-potong, sisihkan terlebih dahulu.

2. Selanjutnya adalah potong-potong bawang merah dan bawang putih menjadi potongan kecil.

3. Lalu, masukkan bawang putih tersebut ke dalam ulekan atau cobek. Ulek bawang putih hingga benar-benar halus. Bisa menggunakan blender juga, ya. Lalu, sisihkan.

Baca Juga: Resep Cemilan Renyah yang Cocok Jadi Isian Toples Lebaran Kamu, Modal Ekonomis Bisa Jadi Ide Jualan

4. Setelah itu, ulek nuga bawang merah tapi tidak sampai sehalus bawang putih tadi. Untuk bawang merahnya diulek setengah halus saja.

Asalkan masih ada tekstur bawang merahnya. Bila sudah diulek semua, sisihkan sebentar.

5. Kemudian, siapkan wadah. Masukkan air dan santan instan ke dalam wadah tersebut. Aduk-aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.

6. Setelah itu, siapkan wadah lain. Masukkan tepung terigu dan tepung tapioka ke dalam wadah tersebut.

7. Lalu, masukkan juga bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan tadi. Tambahkan juga margarin.

8. Setelah itu, masukkan telur, garam, lada bubuk dan kaldu bubuk. Kemudian, daun seledri yang sudah dipotong-potong tipis tadi. Aduk-aduk sebentar hingga tercampur rata.

9. Setelah tercampur rata, masukkan santan secara bertahap sambil diaduk. Bila santan sudah masuk semua, kamu bisa mengulang adonan kue bawang tersebut hingga kalis.

Baca Juga: Modal Tapioka dan Terigu Saja Jadi Cemilan Tradisional Kenyal Secantik Ini, Ditambah Kuah Kinca Makin Enak

10. Apabila adonan kue bawang sudah kalis, bagi adonan menjadi beberapa bagian. Lalu, pipihkan adonan setipis mungkin. Semakin tipis akan semakin renyah.

Kamu bisa menipiskan adonan menggunakan gilingan mie atau bisa menggunakan rolling pin. Setelah adonan kue bawang tipis, bisa dipotong-potong memanjang membentuk stik.

11. Setelah semuanya selesai dicetak bentuk stik, siapkan miyak panas di dalam wajan. Lalu, masukkan adonan kue bawang dan goreng hingga matang dan kriuk.

Bila adonan kue bawang sudah matang, angkat dan siap untuk disajikan. Wow! Rasanya enak banget. Gurih dan renyah banget.

Kamu wajib coba resep kue bawang ala Mama Fuji ini, ya. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Paprika Merah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah