Cara Baru Masak Ikan dengan Bumbu Super Enak dan Wangi dengan Kemangi, Lauk Makan Bergizi Kesukaan Keluarga

- 18 November 2022, 20:32 WIB
resep lauk makan ikan suwir sambal kemangi
resep lauk makan ikan suwir sambal kemangi /Instagram @maybelin_ma

BERITASUKOHARJO.com - Sebagian orang mungkin tidak suka makan ikan karena banyak duri dan tidak ingin ribet. Namun dengan resep ini, ikan bisa jadi lauk makan kesukaanmu dan keluarga.

Kamu bisa olah ikan tanpa tulang sebagai lauk makan keluarga dengan cara suwir ikan dan masak dengan resep bumbu spesial satu ini.

Ya, resep olahan ikan ini adalah ikan suwir sambal kemangi yang wangi dan bumbunya kaya akan rempah. Dijamin, enak banget.

Baca Juga: Gulung Pisang Begini Jadi Cemilan Lembut dan Legit, Mudah Banget! Cocok Jadi Ide Jualan Peluang Laris Manis

Anak-anak maupun pasangan kamu pasti akan minta dibuatkan ikan suwir sambal kemangi ini lagi dan lagi.

Selain enak dan makan jadi praktis, ikan suwir sambal kemangi ini pastinya juga bergizi tinggi, sehingga baik sekali dimasukkan ke dalam resep lauk makan sehari-hari.

Langsung saja simak resep ikan suwir sambal kemangi yang enak, wangi, dan anti ribet berikut ini sebagaimana BeritaSukoharjo.com rangkum dari akun Instagram @maybelin_ma.

Bahan-Bahan:

5 ekor ikan kembung, goreng kemudian suwir dagingnya
1 ruas lengkuas, memarkan
1 batang serai, memarkan
2 ikat daun kemangi, siangi
Garam secukupnya
Gula secukupnya
Kaldu bubuk secukupnya
Air secukupnya

Bahan bumbu halus:

8 buah bawang merah
4 buah bawang putih
5 buah cabai merah besar
10 buah cabai merah keriting
Cabai rawit, sesuai selera
1 buah tomat
1 cm jahe
1 sdm terasi bakar

Baca Juga: Ide Jualan Puding Roti Tawar, Cukup Diaduk-Aduk, Modal Ekonomis Untung Berlapis, Lembut dan Enak

Cara Membuat:

1. Pertama, cuci ikan kembung dengan air. Bersihkan organ dalam dan kotoran yang menempel. Tiriskan.

2. Siapkan wajan, panaskan minyak secukupnya. Goreng ikan kembung hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan.

3. Setelah ikan dingin atau hangat kuku, suwir atau ambil dagingnya dan buang tulangnya. Sisihkan.

4. Untuk bumbu, haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit, tomat, jahe, dan terasi. Bisa dengan blender, cobek, atau alat lain yang serupa.

5. Ambil serai dan lengkuas, kemudian memarkan atau keprek dengan gagang cobek agar wanginya keluar.

6. Lalu, ambil kemangi yang sudah dicuci bersih, kemudian petik daun kemangi dari batangnya.

Baca Juga: Cemilan Kekinian Ini Dibuat dari Mie Instan, Ide Jualan Sederhana tapi Rasa Istimewa Bikin Cuan Berlipat Ganda

7. Siapkan wajan dan panaskan sedikit minyak. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi dan tumis hingga harum.

8. Masukkan juga lengkuas dan serai yang sudah dimemarkan atau dikeprek. Tumis sampai harum.

9. Tambahkan air secukupnya ke dalam tumisan. Aduk rata.

10. Beri garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya sesuai selera. Aduk rata.

11. Lanjutkan sampai semua bahan matang. Jika sudah, cicipi dan koreksi rasa.

12. Apabila rasa bumbu sudah dirasa pas, masukkan daging ikan yang sudah disuwir tadi, kemudian aduk sampai tercampur rata dengan bumbu atau sambal.

13. Terakhir, masukkan daun kemangi. Aduk rata dan masak sebentar saja hingga daun kemangi layu.

14. Nah, ikan suwir sambal kemangi siap disajikan dan disantap.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: Instagram @maybelin_ma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah