Olahan Tahu Kecap Pedas Simpel Banget, Bikin Sekeluarga Lahap Makan dan Nasi Sebakul Cepat Habis!

- 14 November 2022, 20:58 WIB
Resep olahan tahu kecap pedas bikin lahap makan dan nasi sebakul habis
Resep olahan tahu kecap pedas bikin lahap makan dan nasi sebakul habis /YouTube DAPUR A2

BERITASUKOHARJO.com - Kamu sedang kehilangan nafsu makan dan ingin mulai lahap makan? Coba resep olahan tahu kecap pedas satu ini.

Sangat simpel dan dibuat dari bahan-bahan murah, resep olahan tahu kecap pedas ini bisa dipraktikkan oleh siapa saja.

Hasil jadi resep olahan tahu kecap pedas ini luar biasa lezat dan sekeluarga dijamin akan lahap makan. 

Berikut adalah resep lengkap olahan tahu kecap pedas yang bikin nasi sebakul cepat habis dan sekeluarga bakal ketagihan akan olahan ini.

Baca Juga: Bukan Mie! Olahan Kentang dengan Bumbu Bawang Putih Ini Kenyal Banget, Manis Pedas Jadi Satu Dijamin Ketagihan

BeritaSukoharjo.com sudah merangkum keseluruhan bahan-bahan dan cara pembuatan resep tahu kecap pedas dari kanal YouTube DAPUR A2.

Bahan-bahan:

6 buah tahu putih

4 sdm kecap manis

4 siung bawang putih

1 buah bawang bombay

1 buah cabe merah besar

10 buah cabe rawit

Secukupnya daun bawang

Secukupnya garam

Secukupnya merica

Secukupnya penyedap rasa

Baca Juga: Bolu Gulung Chocolatos Sederhana, Anti Gagal untuk Ide Jualan, Pakai 1 Telur Saja Lembut , Gimana Resepnya?

Cara membuat:

1. Untuk langkah awalnya, persiapkan dahulu bahan-bahan sederhana untuk membuat tahu kecap pedas di atas.

2. Potong tahu putih dengan bentuk dadu dan cincang bawang putih.

3. Potong-potong bawang bombay dan iris cabe merah besar dan cabe rawit dengan bentuk menyerong.

4. Potong-potong daun bawang.

5. Panaskan minyak dalam penggorengan, jika sudah panas, langsung masukkan tahu yang sudah dipotong-potong tadi.

Baca Juga: Pengen Nyobain Menu Diet yang Sehat? Yuk Cobain Resep Salad Ayam, Praktis Lengkap dan Bergizi

6. Goreng sampai tahu warna kulitnya berubah menjadi kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.

7. Panaskan wajan dengan sedikit minyak. Tumis bawang putih cincang hingga harum.

8. Jika bawang putih sudah harum, masukkan bawang bombay. Aduk-aduk hingga rata.

9. Tumis bawang bombay hingga sedikit layu. Tambahkan cabe yang sudah dipotong-potong, Tumis sekitar satu menit. Aduk-aduk hingga rata.

Baca Juga: Tape Singkong Jangan Digoreng Terus! Olah Jadi Permen Aja, Rasanya Manis, Gurih dan Legit, Enak Banget deh!

10. Masukkan tahu yang sudah digoreng tadi, aduk kembali.

11. Tuangkan kecap manis, aduk-aduk sampai rata.

12. Tambahkan garam, merica, dan penyedap rasa secukupnya, Aduk lagi.

13. Tuangkan sedikit air, aduk-aduk lagi. Masak hingga air menyusut.

Baca Juga: Bukan Dadar Gulung Biasa, Ini Kombinasi Pisang dan Chocolatos! Coklatnya Legit, Cocok Jadi Ide Jualan

14. Jangan lupa untuk tes rasa. Jika ada yang kurang, tambahkan bumbu yang sesuai.

15. Jika rasa sudah pas, masukkan daun bawang yang sudah dipotong. Aduk-aduk kembali.

16. Kalau sudah dirasa matang, segera angkat, matikan api, dan tuang ke piring saji.

Akhirnya, tahu kecap pedas dengan rasa enak walau bahan-bahannya sederhana dan murah akan siap disantap di tanggal tua.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube DAPUR A2


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x