Ide Jualan Jajanan Pasar Kekinian, Resep Nagasari Pisang Loyang, Simpel Banget

- 11 November 2022, 21:24 WIB
resep nagasari pisang loyang untuk ide jualan kekinian
resep nagasari pisang loyang untuk ide jualan kekinian /YouTube Cooking with Hel

1. Kupas buah pisang, iris tipis memanjang buah pisang. Sisihkan terlebih dahulu.

2. Siapkan kukusan, masukkan air dan 3 lembar daun pandan. Panaskan kukusan.

3. Sambil menunggu kukusan panas, siapkan wadah, masukkan 200 gram tepung beras, 80 gram tepung tapioka, 160 gram gula pasir, dan ½ sdt garam. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.

4. Tambahkan 200 ml santan instan, 550 ml air, dan 1 sdt pasta vanilla. Aduk adonan hingga tercampur rata dan gula telah larut, serta tidak bergerindil.

5. Siapkan loyang yang berukuran 20 x 20 x 4. Olesi permukaan loyang dengan minyak dan alasi dengan kertas roti.

6. Kemudian tuang sedikit adonan ke dalam loyang. Susun buah pisang yang telah diiris tipis ke dalam loyang.

Baca Juga: Resep Mie Goreng Oatmeal, Enak Sehat dan Bergizi, Cocok Banget Jadi Menu Diet Tanpa Tepung Terigu

7. Kemudian kukus selama 7 – 10 menit. Lalu, tuang adonan ke dalam loyang. Kukus kembali selama 7 -10 menit. Lalu, susun buah pisang kembali dan tuang adonan ke atasnya. Lalu kukus kembali.

Lakukan langkah ini hingga buah pisang dan adonan habis. Untuk adonan terakhir, kukus selama 20 menit.

8. Setelah matang, angkat, biarkan menjadi dingin. Lalu, keluarkan dari dalam loyang. Potong menjadi beberapa bagian.

Halaman:

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Cooking with Hel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah