Cantik Banget! Resep Ombre Bread Motif Kekinian, Super Lembut dan Manis di Lidah, Cocok untuk Isian Snack Box

- 11 November 2022, 11:06 WIB
Resep ombre bread, isian snack box kekinian yang cantik, lembut, dan manis
Resep ombre bread, isian snack box kekinian yang cantik, lembut, dan manis /Instagram @chingyu_may

BERITASUKOHARJO.com – Selama ini roti tawar sering dianggap sebagai cemilan yang hambar dan kurang nikmat, kini sudah saatnya berubah menjadi ombre bread.

Dengan ikuti resep ini, kamu bisa menghasilkan ombre bread yang super lembut dan manis di mulut, dengan tampilan cantik dan menggoda selera.

Selain bisa dijadikan sebagai cemilan, ombre bread ini juga cocok digunakan sebagai isian snack box, motif kekinian yang sangat menarik.

Kamu wajib tahu kalau resep ombre bread ini dibuat dengan bahan-bahan sederhana, tapi rasa tetap manis dan lembut. Dijamin bakal cantik banget, deh.

Baca Juga: Sederhana tapi Mewah! Ternyata Begini Cara Membuat Dessert yang Ekonomis, Bisa Jadi Ide Jualan

Penasaran dengan resep ombre bread ini? Yuk, simak cara bikin cemilan motif kekinian ini yang akan dibagikan dalam artikel ini.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @chingyu_may, berikut resep ombre bread yang super lembut dan manis.

Bahan-Bahan:

- 355 gr tepung pro tinggi

- 180 ml air/susu

- 115 gr SKM

- 6 gr ragi

- 3 gr garam

- 30 gr margarin

Baca Juga: Tanpa Kukus, Tanpa Oven, Simpel Banget! Begini Cara Membuat Ide Jualan Dessert Box

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, campurkan air atau susu, SKM, dan ragi. Aduk semuanya hingga rata. Kemudian masukkan tepung pro tinggi, uleni hingga setengah kalis.

2. Masukkan margarin dan garam, uleni hingga kalis. Bagi adonan menjadi 8 bagian, masing-masing beri pewarna uleni lagi hingga rata.

Setelah itu, biarkan 1 biarkan putih, bagian 2 beri 2 tetes pewarna, bagian 3 beri 4 tetes pewarna, begitu seterusnya hingga membentuk gradasi warna.

Untuk warna tetesan sesuaikan yang penting meningkat ke tua karena tiap orang beda pewarna beda kualitas. Diamkan kurang lebih selama 30 menit.

Baca Juga: Resep Ikan Tongkol Suwir Kemangi Super Enak dan Wangi, Menu Sederhana Rasa Luar Biasa Bikin Nambah Nasi!

3. Kempiskan adonan, setelah itu gilas dan bentuk memanjang sesuai ukuran loyang. Tumpuk adonan dari warna paling muda hingga paling tua.

4. Susun di loyang roti tawar posisi vertikal. Diamkan hingga mengembang 2 kali lipat.

5. Panggang oven dengan suhu 175 derajat Celcius dengan api bawah selama 30 hingga 40 menit sesuaikan dengan oven masing-masing hingga matang, angkat dan dinginkan.

Baca Juga: Modal Tepung Ketan Jadi Cemilan Premium ala Toko Kue Terkenal, Mudah Dibuat, Tanpa Oven dan Tanpa Telur!

Kini ombre bread siap untuk disantap. Ide cemilan super lembut dan manis ini sangat praktis untuk disajikan sebagai isian snack box.

Inilah resep ombre bread yang super lembut dan manis, bagaimana? Mudah, bukan?

Yuk, langsung praktikkan saja resep ini di rumah dan jadikan sebagai cemilan favorit keluarga. Selamat mencoba!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: Instagram @chingyu_may


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x