Musim Hujan Enaknya Makan Bakso Ayam Sayur di Rumah, Simak Resep Lengkapnya! Dijamin Lezat dan Kuahnya Segar

- 8 November 2022, 07:29 WIB
resep bakso ayam sayur yang lezat dengan kuah yang segar
resep bakso ayam sayur yang lezat dengan kuah yang segar /YouTube Uli's Kitchen

Baca Juga: Males Keluar Buat Beli Cemilan? Bikin Mie Goreng Spesial dengan Resep Ini Aja! Mudah dan Hasilnya Enak Banget

Berikut cara membuat bakso ayam sayur:

1. Siapkan 100 gram wortel yang sudah dicuci dan dipotong-potong kecil, lalu masukkan ke dalam blender, kemudian haluskan sampai tercampur rata, sisihkan ke dalam wadah.

2. Blender juga 85 gram brokoli yang sudah dicuci bersih sampai halus, lalu sisihkan ke dalam wadah.

3. Giling atau blender 600 gram daging ayam sampai lembut, lalu masukkan 6 siung bawang putih, 1 sdm bawang goreng, 3 sdm garam, 1 sdt merica, 1 sdt baking powder, 2 sdt kaldu jamur, dan 2 butir telur, kemudian blender lagi sampai tercampur rata.

4. Setelah semua bahan tercampur rata, lalu masukkan 150 gram tepung tapioka dan 16 sdm air es, lalu blender kembali sampai tercampur rata.

5. Setelah menjadi adonan bakso, lalu pindahkan ke dalam sebuah wadah, kemudian masukkan cincangan wortel dan brokoli, aduk-aduk sampai tercampur rata.

Baca Juga: Tanpa Mixer dan Tanpa Ulen, Buat Ide Jualan Donat Sandwich yang Empuk dengan Resep Ini, Dijamin Anti Gagal

6. Siapkan dan panaskan air di dalam panci secukupnya, lalu ambil adonan bakso secukupnya dan bentuk menjadi bulat, kemudian masukkan ke dalam air mendidih.

7. Setelah adonan bakso dimasukkan ke dalam panci, lalu rebus bakso ayam sayur sampai matang dan empuk.

Halaman:

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Uli's Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah