Punya Buncis dan Telur? Tumis Jadi Satu dengan Resep Praktis Ini, Dijamin Lezat dan Bikin Nasi Sebakul Habis!

- 6 November 2022, 05:10 WIB
Resep praktis tumis buncis telur yang lezat habiskan nasi sebakul
Resep praktis tumis buncis telur yang lezat habiskan nasi sebakul /YouTube tri pujis

1. Langkah pertama, persiapkan semua bahan-bahannya, lalu bersihkan 250 gram buncis dengan cara membuang ujung dan serat sampingnya. Lakukan sampai selesai.

2. Kemudian, potong-potong buncis secara menyerong. Cuci bersih lalu didihkan air dalam panci. Tambahkan seperempat sendok teh garam.

3. Masukkan buncis yang sudah dipotong-potong ke dalam air campuran garam yang mendidih. Rebus buncis selama tiga menit dan aduk-aduk rata. Jika buncis sudah layu, angkat lalu tiriskan.

4. Kupas tiga siung bawang putih dan cuci bersih. Setelah itu, geprek bawang putih dan cincang kasar.

Baca Juga: Tahu Bisa Jadi Ide Jualan Kekinian, Buat Martabak Segitiga Aja! Untungnya Banyak

5. Siapkan sebuah mangkok, pecahkan dua butir telur ke dalamnya. Tambahkan sejumput garam. Kocok lepas.

6. Taruh wajan di atas tungku kompor dan tuang minyak goreng secukupnya. Nyalakan api sedang dan tunggu minyak panas. Masukkan cincangan bawang putih dan tumis hingga wangi.

7. Selanjutnya, masukkan kocokan telur. Masak dengan cara orak-arik sampai matang. Setelah itu, masukkan buncis yang tadi sudah direbus. Aduk-aduk hingga rata.

8. Masukkan masing-masing satu sendok makan saus tiram, minyak wijen, dan kecap asin. Tambahkan juga sejumput lada bubuk dan seperempat sendok teh kaldu bubuk.

Baca Juga: Toplesmu Kosong? Yuk Isi dengan Cemilan Kacang Sembunyi! Renyah dan Manis, Begini Cara Membuatnya

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x