Harga Ayam Mahal? Yuk Saatnya Mencoba Resep Opor Tahu Tempe Super Gurih, Cocok Bagi Para Vegetarian

- 24 Oktober 2022, 16:35 WIB
Resep opor tahu dan tempe yang gurih, solusi saat ayam mahal, cocok untuk vegetarian
Resep opor tahu dan tempe yang gurih, solusi saat ayam mahal, cocok untuk vegetarian /YouTube Indoculinaire Hunter

BERITASUKOHARJO.com – Bagi Anda yang vegetarian bisa mencoba resep opor tahu tempe hanya dengan menyimak artikel ini sampai tuntas.

Bahan olahan tahu dan tempe ternyata bisa menjadi hidangan opor menggantikan bahan daging ayam yang sering digunakan.

Apalagi jika harga ayam semakin mahal, namun Anda ingin tetap menikmati opor, maka resep opor tahu tempe yang super gurih ini bisa dicoba.

Bagi Anda yang vegetarian, maka resep opor tahu tempe yang super gurih ini sangat cocok untuk menu hidangan Anda di rumah.

Baca Juga: KHUSUS VEGETARIAN! Resep Rendang Jamur Campur Opor Bola Tahu, Modal Cuma Rp50 Ribu Jadi 6 Porsi

Cara membuatnya juga praktis dan sederhana. Penasaran seperti apa resep opor tahu tempe yang super gurih dan cara membuatnya?

Yuk simak inilah resep opor tahu tempe super gurih yang dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Indoculinaire Hunter.

Bahan Opor Tahu Tempe Super Gurih:

- Tahu putih 800 gram

- Tempe 1 papan atau kurang lebih 400 gram

- Bawang merah 150 gram atau 19 siung bawang merah kecil

- Bawang putih besar 4 siung

- Kemiri 5 butir

- Jahe 3 cm

- Lengkuas 3 cm

- Kunyit 3 cm

Baca Juga: Beneran Takoyaki Begini Bisa Dijual Rp1000-an? Dijamin Untung Banyak Kalau Pakai Tips dan Resep Ekonomis Ini

- Ketumbar bubuk 1/2 sendok makan

- Merica atau lada bubuk 1/2 sendok makan

- Jinten 1 sendok teh

- Santan 250 cc

- Daun salam 3 lembar

- Daun jeruk 2 lembar

- Serai 1 batang

- Gula pasir 1/2 sendok makan

- Minyak goreng secukupnya

- Garam sesuai selera

- Air 800 cc

- Bawang goreng secukupnya, sifatnya optional

Baca Juga: Baru Tahu Bihun Jagung Dimasak Begini Rasanya Enak Banget, Buatnya Mudah, Cocok untuk Makan Sehari-hari

Langkah-Langkah Membuat Opor Tahu Tempe Super Gurih:

1. Langkah pertama, Anda panaskan minyak dalam kompor, lalu goreng tahu dan tempe dengan api yang sedang hingga setengah matang. Kemudian Anda angkat tahu dan tempe tersebut, lalu tiriskan.

2. selanjutnya Anda blender bahan bumbu bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, kemiri, jinten, air, dan sebagian lengkuas.

3. Tumis bumbu opor tahu tempe yang sudah diblender tersebut dengan api yang sedang. Kemudian masukan serai, sebagian lengkuas, daun jeruk, daun salam, ketumbar bubuk, dan merica bubuk.

4. Kemudian Anda tumis semua bumbu opor tahu tempe hingga matang, lalu tambahkan air, garam, dan santan.

Baca Juga: Pantas Laris Manis, Ternyata Ide Jualan Ini Enak Banget, Cemilan Pedas Gurih dan Nagih, Pembeli Bolak-balik!

5. Aduk opor tahu tempe hingga merata dan meresap. Anda boleh menambahkan penyedap rasa sesuai selera agar terasa gurih.

6. Hidangan opor tahu tempe super gurih siap disajikan.

Itulah resep opor tahu tempe yang rasanya gurih dan sedap, cocok sebagai hidangan keluarga, khususnya bagi Anda yang vegetarian.

Selamat mencoba resep opor tahu tempe super gurih di rumah bersama keluarga.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Indoculinaire Hunter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah