Masakan Anti Ribet, Nasi Goreng Kampung Khas Buatan Ibu, Bumbu Cuma Diiris Rasa Spesial dan Ngangenin!

- 30 September 2022, 17:50 WIB
Resep nasi goreng kampung ini bumbu iris, rasa spesial seperti masakak ibu
Resep nasi goreng kampung ini bumbu iris, rasa spesial seperti masakak ibu /Instagram @aziekitchen

Cara membuat:

1. Siapkan 5 buah cabai rawit merah dan 4 siung bawang putih lalu iris tipis atau sesuai selera, taruh ke dalam wadah, sisihkan.

2. Selanjutnya, siapkan 5 buah cabai rawit merah lalu iris bulat atau sesuai selera, taruh ke dalam wadah, sisihkan.

3. Kemudian, siapkan 1/2 batang daun bawang, buang bagian akarnya dan cuci bersih, lalu iris halus atau sesuai selera, sisihkan.

4. Lanjut, siapkan kol yang sudah dicuci, lalu iris tipis kurang lebih menjadi 1 genggam, taruh ke dalam wadah, sisihkan.

5. Setelah itu, siapkan wajan, panaskan minyak untuk menumis, masukkan irisan bawang merah, bawang putih dan cabai rawit, aduk-aduk, tumis hingga harum dan layu, lalu pinggirkan.

Baca Juga: Roti Goreng Pisang Milo, Perpaduan Bahan Sederhana Jadi Cemilan Luar Biasa Lumer dan Enak, Coba Resep Ini!

6. Setelah beraroma harum, masukkan 2 butir telur yang sebelumnya sudah dikocok lepas, tuang ke dalam wajan, masak menjadi telur orak-arik.

7. Setelah telur matang, masukkan sepiring nasi, 1 genggam kol, 1 sdt garam, 1 sdt gula pasir, 1/2 sdt lada bubuk, 1 sdt kaldu bubuk dan 2 sdm saus tiram, aduk semua bahan hingga tercampur rata.

8. Setelah kol layu, masukkan irisan daun bawang dan aduk hingga tercampur rata, lalu jangan lupa koreksi rasa.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Bersama Stfyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah