Olahan Pisang dan Susu Kental Manis Jadi Cemilan Enak dan Legit, Simak Resep Lengkapnya

- 18 Agustus 2022, 20:48 WIB
Resep Cemilan dari Olahan Pisang
Resep Cemilan dari Olahan Pisang /YouTube Hobby Masak

1. Pertama, siapkan semua bahan-bahannya. Kemudian, siapkan wadah. Lalu, masukkan telur, susu kental manis dan juga vanili bubuk.

Fungsi vanili agar adonan jadi lebih wangi dan memudarkan aroma amis pada telur. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata.

2. Kemudian, siapkan saringan. Lalu, masukkan tepung terigu ke dalam saringan, masukkan juga susu bubuk.

Ayak campuran tepung terigu dan susu bubuk agar tidak ada tepung yang menggumpal.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Ojo Dibandingke yang Dinyanyikan Farel Prayoga pada HUT RI di Depan Presiden Jokowi

3. Jika sudah diayak, aduk-aduk hingga tercampur merata. Setelah tercampur merata, masukkan air, baking powder dan juga garam.

4. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata dan adonannya jadi halus. Jika semuanya sudah tercampur merata, sisihkan terlebih dahulu.

5. Kemudian, siapkan teflon. Olesi teflon dengan margarin ke seluruh permukaan margarin. Kemudian, kupas pisang. Usahakan menggunakan pisang yang sudah benar-benar matang, ya.

Fungsi menggunakan pisang matang agar rasanya lebih manis, karena, dalam resep ini tidak menggunakan gula pasir.

6. Setelah pisang sudah dikupas, belah pisang menjadi dua bagian. Lakukan hingga selesai, ya.

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Hobby Masak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah