Resep Nasi Kuning Praktis dan Lauknya, Tidak Lagi Ribet dan Menghabiskan Waktu

- 17 Agustus 2022, 13:49 WIB
Resep nasi kuning praktis
Resep nasi kuning praktis /YouTube tri pujis.

BERITASUKOHARJO.com – Kamu pasti tidak asing dengan menu nasi kuning karena makanan satu ini kerap dijual atau menjadi menu saat ada selamatan atau tirakatan.

Namun, tahukah kamu kalau ada resep praktis nasi kuning sehingga kamu bisa membuatnya sendiri di rumah? Yuk, intip di artikel ini.

Kamu bisa membuat nasi kuning yang praktis beserta lauknya. Bahan yang dibutuhkan cukup sederhana dan pasti ada di dapur.

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep membuat nasi kuning beserta lauk dari YouTube tri pujis.

Baca Juga: Resep Puding Tahu Kuah Jahe, Cemilan Sehat Super Lembut dan Bikin Hangat Perut, Leleh di Mulut!

1. Resep Nasi Kuning

Bahan yang Digunakan:

300 gr beras

350 ml air

1 saset santan instan

2 siung bawang merah

2 siung bawang putih

1 kemiri

Baca Juga: Resep Cemilan Maknyus yang Dibuat dari 1 Telur dan Ubi Saja, Bikinnya Mudah No Ribet, Yuk Cobain!

1 sdt kunyit bubuk

2 lembar daun salam

2 batang serai

2 ruas jari lengkuas

½ sdt garam

½ sdt kaldu bubuk

Minyak goreng

 Baca Juga: 17 Kata Mutiara tentang Kebijaksanaan, Nomor 17 dari Nabi Muhammad SAW, Ikuti agar Kamu Bijaksana

Cara Memasak:

1. Langkah pertama adalah menyiapkan bumbu terlebih dahulu. Haluskan 2 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 1 kemiri, dan 1 sdt kunyit bubuk (bisa 1 ruas kunyit) menggunakan blender atau ulekan.

2. Siapkan wajan dan beri sedikit minyak. Panaskan. Tumis bumbu halus sampai matang dan berbau harum.

3. Cuci bersih beras sebanyak 300 gram dan tuangkan air sebanyak 350 ml. Tambahkan 2 lembar daun salam, 2 batang serai, 2 ruas jari lengkuas, ½ sdt garam, dan ½ sdt kaldu bubuk. Aduk sampai rata.

Baca Juga: Coba Masak Ayam dengan Resep Mudah dan Praktis Ini, Dijamin Enak dan Mengenyangkan Perut!

4. Masak menggunakan rice cooker seperti biasanya. Sementara itu buat lauk untuk nasi kuning.

2. Resep Kering Tempe

Bahan Kering Tempe:

1 papan tempe

1 siung bawang putih

2 siung bawang merah

5 cabai rawit

Penyedap rasa

Garam secukupnya

Baca Juga: Menu Nikmat Ekonomis untuk Akhir Bulan, Sambal Ceplok Telur Ikan Asin, Simak Resep Lengkapnya!

Cara Memasak:

1. Potong-potong tempe sebanyak satu papan menjadi kotak tipis. Lakukan sampai semua tempe selesai.

2. Lalu, siapkan wajan beserta minyak secukupnya. Panaskan. Masukkan tempe yang sudah dipotong. Goreng hingga kering dan berwarna keemasan. Sering diaduk agar matang merata. Angkat dan tiriskan.

3. Buat bumbu kering tempe. It is tipis bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit.

Baca Juga: Resep Tamagoyaki, Olahan Telur ala Jepang, Ditambah Sosis Makin Nikmat, Cocok Jadi Cemilan dan Lauk Praktis

Kemudian, tumis bumbu menggunakan sedikit minyak. Tambahkan penyedap rasa dan garam secukupnya. Aduk aduk.

4. Masukkan tempe goreng ke dalam wajan dan tambahkan kecap manis. Aduk dan masak sampai matang. Nanti tempe akan tampak mengkilat.

3. Resep Telur Dadar

Bahan Telur Dadar:

2 butir telur

¼ sdt garam

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Mentega Bumbu Meresap, Cocok untuk Sarapan dan Makan Siang Nikmat Bareng Keluarga

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah. Pecahkan 2 butir telur dan tambahkan ½ sdt garam. Kocok lepas.

2. Goreng telur menggunakan minyak secukupnya di atas teflon. Tuangkan secara tipis dan merata. Lalu, masak hingga matang.

3. Setelah matang angkat telur. Potong potong menjadi bentuk mi atau panjang panjang.

Demikian resep membuat nasi kuning praktis beserta lauknya. Sajikan nasi kuning bersama lauk tersebut untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah