Resep Dadar Gulung Pisang, Ide Cemilan Snack Box, Modal Sedikit Untung Banyak

- 9 Agustus 2022, 17:18 WIB
resep dadar gulung pisang ide cemilan snack box modal sedikit untung banyak
resep dadar gulung pisang ide cemilan snack box modal sedikit untung banyak /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Punya pisang matang tapi bingung mau diapakan? Kalau dibuang sayang banget. Lebih baik buat saja menjadi dadar gulung pisang.

Kamu bisa membuat dadar gulung pisang untuk cemilan sendiri atau dijadikan ide resep untuk isi snack box. Bakal menguntungkan banget.

Lagipula resep membuat dadar gulung pisang itu ternyata mudah. Untuk isian adalah dari campuran pisang dan kental manis. Kemudian masukkan ke dalam kulit yang telah dibuat sendiri.

Tidak akan disangka, kalau ternyata ada resep olahan pisang yang mudah namun bisa seenak ini. Coba sendiri yuk.

BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep membuat dadar gulung pisang dari kanal YouTube tri pujis sebagai berikut.

Baca Juga: Resep Telur Ceplok Sambal Kencur, Menu Makan Malam Unik dan Sedap Disajikan untuk Keluarga

Bahan Kulit

200 gr tepung terigu
2 sendok makan tapioka
sejumput garam
1 butir telur
1 sendok teh gula
2 sendok makan minyak
pewarna makanan
500 ml air

Bahan Isian

5 buah pisang
1 saset kental manis
2 sendok makan margarin

Cara membuat dadar gulung pisang:

1. Kupas lima buah pisang kepok matang atau jenis pisang lain juga boleh. Lalu, potong semua pisang dengan ukuran sedang. Sisihkan.

2. Siapkan wajan atau teflon. Nyalakan api dan masukkan dua sendok makan margarin. Aduk-aduk hingga margarin meleleh.

3. Masukkan potongan pisang ke dalam wajan. Aduk sambil ditekan agar pisang menjadi halus. Tambahkan juga satu saset kental manis ke dalam adonan pisang.

Aduk hingga tercampur rata dan pisang menjadi halus. Angkat dan tunggu hingga dingin.

4. Selanjutnya, buat adonan kulit pangsit. Siapkan wadah. Masukkan tepung terigu, tapioka, telur, sejumput garam, gula. Tambahkan air sebanyak 500 mililiter secara bertahap. Aduk, tuang air, dan aduk kembali.

Baca Juga: Punya Kulit Pangsit dan Pisang? Buat Jadi Cemilan Krispi, Belum Banyak yang Tahu Resep Ini

5. Setelah adonan halus, tambahkan dua sendok minyak. Aduk hingga tercampur dengan baik. Kemudian pindahkan sedikit adonan ke dalam mangkuk dan beri perisa coklat. Aduk sampai rata. Masukkan ke dalam botol yang tutupnya dilubangi.

6. Adonan lain yang banyak diberi sedikit warna kuning dan diaduk kembali. Adonan kulit pangsit siap dibentuk.

7. Panaskan teflon menggunakan api kecil dan bentuk motif menggunakan adonan coklat. Setelah kering, tuang adonan kuning sebanyak satu centong.

Ratakan dengan mengangkat teflon. Masak hingga matang menggunakan api sedang cenderung kecil. Ulangi sampai selesai.

8. Ambil selembar kulit pangsit. Beri adonan pisang secukupnya. Gulung perlahan dari bawah, kiri, kanan kemudian atas. Ulangi sampai semua adonan selesai.

9. Jika ingin dibuat menjadi isi snack box, dibungkus menggunakan plastik transparan yang sudah ada perekatnya.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah