Resep Cemilan Bolu Karamel Mini Teflon, Kenyal Bersarang Anti Gagal

- 25 Juli 2022, 08:42 WIB
resep bolu karamel mini teflon bersarang
resep bolu karamel mini teflon bersarang /YouTube dapur arum

BERITASUKOHARJO.com - Siapa yang di sini sangat suka dengan cemilan bolu bersarang dengan tekstur kenyal dan rasa manis menggoda?

Jika kamu termasuk orang yang menyukai jenis cemilan bolu kenyal dan bersarang ini, kamu tepat berada di artikel resep bolu karamel mini teflon ini.

Dengan menyimak dan mengikuti resep bolu karamel mini teflon ini, kamu bisa membuat cemilan bertekstur kenyal bersarang ini sendiri di rumah.

Baca Juga: Resep Cakwe Super Simpel, Modal 6 Bahan Sederhana Jadi Cemilan Nikmat Luar Biasa

Tak perlu khawatir untuk kamu yang belum pernah membuatnya, karena di artikel ini akan dijelaskan resep bolu karamel mini teflon ini secara detail, jadi kamu hanya tinggal mengikuti. Dijamin, anti gagal.

Nah, apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan? Lalu, bagaimana cara membuat cemilan bolu karamel mini ini?

Untuk menjawab itu semua, mari langsung saja simak resep cemilan bolu karamel mini teflon ini sebagaimana BeritaSukoharjo.com telah rangkum dari kanal YouTube dapur arum.

Bahan-bahan:

- telur 2 butir
- margarin 3 sdm (cairkan)
- garam 1/4 sdt
- terigu 50 gr
- tapioka 50 gr
- susu kental manis 1 sachet @40gr
- baking powder 1/4 sdt
- soda kue 1/2 sdt
- gula pasir 150 gr
- air biasa 150 ml

Cara membuat:

1. Siapkan wajan, tuang gula pasir ke dalamnya. Nyalakan api dan masak gula pasir hingga menjadi karamel. Jika sudah berbuih dan mendidih, masukkan air. Aduk sampai gula larut dan air mendidih. Jika sudah, biarkan hingga dingin.

2. Ambil wadah, pecahkan telur, kocok lepas hingga berbusa, kemudian masukkan susu kental manis. Aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: Resep Cemilan Simpel Modal Tahu dan Mie Instan, Gurih Pedas Krispi, Begini Cara Buatnya

3. Tambahkan tepung tapioka, baking powder, soda kue, ke dalam kocokan telur sambil diayak. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.

4. Tuang karamel ke dalam adonan sedikit demi sedikit, aduk terlebih dahulu hingga adonan halus dan tidak ada yang menggumpal, baru masukkan semua karamel. Aduk rata.

5. Masukkan margarin yang sudah dicairkan dan dingin ke dalam adonan. Aduk hinga tercampur rata.

6. Jika sudah, saring adonan terlebih dahulu. Aduk kembali sebelum dimasak.
Ambil cetakan teflon bolu karamel mini, olesi dengan mentega.

Baca Juga: Resep Brownies Double Coklat, Tanpa Mixer Tanpa Oven, Cemilan yang Enaknya Kebangetan!

7. Tuang adonan ke dalam cetakan teflon, jangan sampai terisi penuh. Masak hingga muncul gelembung.

8. Jika sudah muncul gelembung, tutup cetakan dengan tutup panci dan biarkan matang.

9. Apabila bagian atas kue sudah tidak lengket, artinya bolu karamel mini sudah matang.

10. Angkat bolu karamel mini dari teflon dan sajikan.

Nah, demikian resep bolu karamel mini dengan tekstur kenyal bersarang. Mudah sekali, bukan?

Kamu bisa langsung sajikan bolu karamel ini sebagai cemilan manis yang enak untuk disantap bersama keluarga atau teman.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube dapur arum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah