MENU MAKAN SIANG SEDERHANA: Resep Acar Kuning Timun Wortel yang Gurih dan Segar, Intip Cara Memasaknya!

6 Januari 2024, 09:40 WIB
Resep membuat acar kuning timun wortel untuk ide menu makan siang. /YouTube Ririn Jaelani

BERITASUKOHARJO.com – Jika kamu mempunyai stok timun dan wortel, jangan dimasak jadi menu tumisan saja, pasti akan membosankan.

Coba kamu sesekali olah timun dan wortel dengan resep acar kuning seperti ini, dijamin mudah dan rasanya sangat gurih serta segar.

Tentunya sajian acar kuning timun wortel ini sangat cocok jika dijadikan salah satu menu makan siang keluarga hari ini.

Selain caranya yang mudah, acar kuning timun wortel ini dibuat dari bahan dan bumbu yang sederhana, pasti ada di dapur.

Langsung saja, mari simak resep lengkap dari sajian acar kuning untuk menu makan siang hari ini, di bawah ini terdapat langkah-langkahnya yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Ririn Jaelani.

Baca Juga: Menu Makan Malam Keluarga: Ini Resep Nasi Goreng Hijau, yuk Buat Bumbunya untuk Stok Masakan Rumahan

Bahan-bahan:

230 gram mentimun
100 gram wortel
7 cabai rawit hijau utuh
7 cabai rawit merah utuh
5 bawang merah utuh

Bumbu halus:
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 butir kemiri sangrai
6 cm kunyit bakar
1 cm jahe

Bumbu lainnya:
2 sdt garam
2 sdt kaldu bubuk
5 sdt gula pasir
1 sdt lada bubuk
1 sdm cuka makan/air jeruk nipis

Baca Juga: Resep Ide Jualan Kesukaan Bocil, Cemilan Sehat Rasa Nikmat, yuk Bikin Sempol Ayam!

Cara membuat:

1. Pertama, siapkan timun sebanyak 220 gram, kemudian cuci bersih dan tiriskan, lalu buang bijinya dan potong-potong tipis panjang, sisikan ke dalam sebuah wadah.

2. Setelah itu, siapkan 110 gram wortel, lalu kupas kulitnya dan potong-potong seperti korek api, lakukan sampai selesai, sisihkan juga ke dalam wadah.

3. Siapkan blender, lalu masukkan 8 siung bawang merah, 5 butir kemiri, 6 cm kunyit, 5 siung bawang putih, dan jahe.

4. Tuangkan minyak goreng secukupnya, kemudian haluskan semua bumbu sampai tercampur merata.

5. Siapkan dan panaskan wajan, lalu tuangkan bumbu halus tadi, kemudian aduk-aduk rata dan tumis sampai matang.

6. Setelah itu, masukkan serai, lengkuas, dan juga daun salam, kemudian aduk-aduk rata lagi dan tumis sampai harum.

7. Masukkan potongan wortel, kemudian aduk-aduk rata sebentar, kemudian tuangkan air secukupnya saja, aduk-aduk lagi.

Baca Juga: Daun Mengkudu Dimasak Jadi Campuran Nasi Goreng? Aneh dan Unik tapi Dijamin Enak! Berani Coba? Ini Resepnya

8. Tambahkan 2 sdt garam, 2 sdt kaldu jamur, 4 sdt gula pasir, kemudian aduk-aduk rata dan masak kuahnya sampai mendidih.

9. Masukkan bawang merah utuh dan cabe rawit hijau dan merah utuh sesuai selera, kemudian aduk-aduk rata.

10. Masukkan timun, lalu aduk-aduk rata dan masak sampai matang dan teksturnya empuk, tambahkan 1 sdm cuka makan atau bisa diganti dengan perasan jeruk nipis secukupnya, aduk-aduk rata lagi.

11. Masak acar kuning timun wortel ini sampai matang dan bumbunya meresap sempurna, kemudian angkat dan sajikan di atas piring.

Nah, itulah resep dan cara mudah membuat sajian acar kuning dari olahan timun dan wortel, hasilnya super enak.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Tags

Terkini

Terpopuler