Resep Donat Susu Empuk yang Bisa Kamu Coba di Rumah, Dijamin Anti Gagal

26 November 2023, 07:39 WIB
Resep donat susu yang super empuk dan enak /YouTube Delmia cooking

BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu pencinta donat, artikel ini rekomendasi banget untuk kamu simak. Dijamin cara bikinnya gampang.

Jadi, di dalam artikel ini kamu akan mendapat resep donat susu empuk yang bisa kamu coba di rumah. Dijamin anti gagal, lho.

Donat susu empuk seperti ini cocok dinikmati dengan teh atau kopi. Cocok juga jadi teman santai saat kumpul di rumah bersama keluarga.

Bila kamu jadikan donat susu empuk ini sebagai cemilan di rumah, dijamin bisa bikin kenyang juga, ya.

Baca Juga: Modal Mie Instan bisa Jadi Donat Gurih seperti ini, Cek Resep Cemilan di Akhir Bulan berikut!

Jika tertarik dengan resep donat susu empuk seperti ini, kamu bisa simak resep lengkapnya berikut yang dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Delmia cooking.

Bahan:

- kuning telur 2 butir
- susu cair full krim 150 ml hangat
- ragi instan 1/2 sendok makan
- gula pasir 3 sendok makan
- baking powder 1/2 sendok teh
- garam 1/4 sendok teh
- vanili bubuk 1/4 sendok teh
- tepung terigu 300 gram
- margarin 2 sendok makan

Topping:

- gula halus 10 sendok makan
- susu bubuk rasa vanilla 1 saset

Cara membuat:

1. Siapkan 2 butir kuning telur di dalam wadah, 150 ml susu cair full krim hangat dan juga 1/2 sendok makan gula pasir.

2. Setelah itu, masukkan 3 sendok makan gula pasir dan aduk-aduk kembali hingga tercampur rata dan larut.

3. Setelah semuanya tercampur rata dan larut, masukkan 1/2 sendok teh baking powder dan 1/4 sendok teh vanili bubuk.

4. Setelah itu, masukkan 300 gr tepung terigu dan uleni semua adonan donat susu itu hingga tercampur rata dan setengah kalis.

Baca Juga: Ide Jualan Buat Mahasiswa! Resep Donat Pisang yang Bakalan Laris Manis dan Untung Banyak

5. Setelah adonan donat susu setengah kalis, masukkan bahan lainnya yaitu 1/4 sendok teh garam dan 2 sendok makan margarin.

Lalu, uleni kembali adonan donat susunya itu hingga kalis elastis. Setelah kalis, tutup adonan donat susu itu dan diamkan selama 30 menit atau hingga mengembang dua kali lipat.

6. Setelah mengembang dua kali lipat, bagilah adonan donat susu itu menjadi 10 bagian atau sesuaikan dengan selera masing-masing.

7. Lalu, bulat-bulatkan adonan donat susunya terlebih dahulu. Setelah adonan donat dibulatkan, pipihkan menggunakan tangan.

Lalu, beri lubang di tengah adonan donat susunya, ya dan diamkan selama 15 menit saja sambil adonan donat susu itu ditutup dengan plastik atau kain bersih.

Baca Juga: Resep Donat Klepon, Cita Rasa Kelezatan Cemilan Tradisional, yuk Cobain!

8. Setelah mengembang kembali, goreng donat di minyak panas menggunakan api sedang saja hingga matang.

Donat susunya cukup dibalik sekali saja agar tidak menyerap banyak minyak. Setelah matang, angkat dan dinginkan donatnya.

9. Sembari menunggu donatnya dingin, kita buat toppingnya terlebih dahulu yaitu 10 sendok makan gula halus dan 1 bungkus susu bubuk vanila yang dicampur hingga rata.

Lalu, balurkan donat susu ke dalam campuran gula dan susu tersebut hingga ke seluruh bagian donatnya.

Kini, donat susu yang super lembut, empuk dan anti gagal ini sudah jadi, ya. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Delmia cooking

Tags

Terkini

Terpopuler