Resep Lauk Modal Tempe, Telur dan Tauge Bisa Seenak ini, Yakin tidak ingin Mencobanya?

15 September 2023, 06:24 WIB
Resep olahan lauk tempe, telur dan tauge yang rasanya enak /YouTube ani elvina

BERITASUKOHARJO.com - Bila kamu sedang mencari resep lauk dengan modal ekonomis, kamu wajib simak resep ini hingga selesai.

Dalam artikel ini terdapat resep lauk modal tempe, telur dan tauge saja, lho. Tentu saja ketiga bahan tersebut akan enak jika diolah sebagai menu makan sederhana.

Menu yang satu ini dengan modal tempe, telur dan tauge cara bikinnya praktis alias tidak memerlukan waktu yang lama.

Jika kamu sajikan menu lauk modal tempe, telur dan tauge ini untuk di keluarga, dijamin mereka akan tambah nasi terus saking enaknya.

Untun resep lengkap menu lauk modal tempe, telur dan tauge, kamu bisa simak resep lengkapnya berikut.

Baca Juga: Resep Masakan Tempe Spesial untuk Menu Lauk Keluarga, Lezatnya Ngalahin Masakan Daging! Cocok Buat Sarapan

Sebagaimana yang dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube ani elvina tentang resep lauk tempe, telur dan tauge.

Bahan:

1 papan tempe
100 gr tauge
4 butir telur
4 siung bawang putih
3 siung bawang merah
4 cabe keriting merah
1 tomat kecil
1 batang daun bawang
Minyak goreng secukupnya
1 sdt penyedap
1/2 sdt garam
1 sdt gula
2 sdt saus tiram
1 sdt kecap

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahannya yaitu 1 papan tempe yang kemudian dipotong-potong menjadi kotak-kotak kecil atau sesuai selera.

2. Setelah itu, siapkan 4 siung bawang putih, 3 siung bawang merah, 1 buah tomat dan 4 buah cabe merah keriting.

Keempat bahan tersebut semuanya diiris tipis-tipis, ya.

3. Lanjut juga untuk mengiris tipis-tipis 1 batang daun bawangnya. Jika sudah, sisihkan daun bawangnya.

Baca Juga: AWET 1 BULAN! Resep Kering Tempe Kacang Teri Cocok Buat Lauk Makan Keluarga, Pasti Suka

4. Lanjut siapkan minyak goreng di wajan dan masukkan tempe ke dalamnya, lalu goreng tempe tersebut hingga matang.

Apabila tempe goreng telah matang, angkat.

5. Setelah itu, lanjut untuk menggoreng 4 butir telur. Digoreng dengan cara diceplok, ya. Goreng telur ceplok itu sampai benar-benar matang.

Setelah telur ceploknya matang, angkat dan tiriskan dulu.

6. Setelah itu, panaskan kembali minyak secukupnya saja di wajan yang sama dan masukkan irisan bawang dan cabenya.

Lalu, ditumis hingga bawang dan cabe itu harum dan layu.

7. Setelah bawang dan cabe layu, masukkan 1 sendok teh kecap, 2 sendok teh saus tiram, 1 sendok teh gula pasir dan 1 sendok teh penyedap rasa.

8. Tambahkan juga ½ sendok teh garam dan air secukupnya. Aduk-aduk hingga tercampur rata. Tambahkan irisan daun bawang dan tomatnya.

Baca Juga: Resep Nasi Kuning Lengkap dengan Orek Tempe dan Telur Dadar, Cukup Pakai Rice Cooker!

9. Masukkan juga tempe goreng dan telur ceploknya. Aduk-aduk sebentar, lalu masukkan tauge sebanyak 100 gr dan masak hingga bumbunya meresap ke dalam telur, tempe dan taugenya.

Bila sudah meresap, angkat dan sajikan tumis tempe, telur dan tauge ini di piring saji. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube ani elvina

Tags

Terkini

Terpopuler